Pemeran Ayu KKN Desa penari, Ternyata Eks Timnas Taekwondo Peringkat 6 Dunia

Kamis, 19 Mei 2022 19:07 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Shintya Anya Maharani/INDOSPORT
Aghniny Haque, atlet Taekwondo yang sukses merambah dunia perfilman Indonesia. Copyright: © Shintya Anya Maharani/INDOSPORT
Aghniny Haque, atlet Taekwondo yang sukses merambah dunia perfilman Indonesia.

INDOSPORT.COM - Aghniny Haque, pemeran Ayu di film KKN di Desa Penari, ternyata adalah mantan atlet Tim Nasional Taekwondo, bahkan ia di peringkat 6 dunia.

Sejak penayangannya pertama kali pada 30 April 2022, film KKN di Desa Penari sudah ditonton lebih dari 6,3 juta penonton di bioskop, per Selasa (17/5/22) kemarin.

Capaian tersebut membuat KKN di Desa Penari mencatatkan rekor sebagai film horor Indonesia terlaris, dengan jumlah penonton paling banyak sejak 2007 silam.

Seiring dengan naiknya film KKN di Desa Penari, nama Aghniny Haque juga semakin naik daun. Banyak yang penasaran dengan profil pemeran Ayu yang aktingnya brilian.

Rupanya, setelah diusut, sebelum menjadi artis atau pemeran film, Aghniny Haque adalah seorang atlet Taekwondo nasional.

Tak hanya sekadar mwnjadi yang terbaik di Indonesia, Aghniny Haque bahkan pernah menjadi atlet Taekwondo peringkat 6 dunia.

Maka dari itu, wajar jika Aghniny Haque memiliki tubuh yang atletis dan semampai saat berperan sebagai Ayu di film tersebut.

Aghniny Haque sempat menjadi bagian dari Timnas Taekwondo Indonesia pada tahun 2011. Namun, ia didegradasi dari Pelatnas pada 2016 karena mengalami cedera lutut.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Selama berkarier sebagai seorang atlet, Aghniny Haque pernah meraih beberapa penghargaan, salah satunya yakni medali perunggu di SEA Games 2013 Myanmar.

Dara cantik kelahiran 8 Maret 1997 itu juga pernah meraih medali perak dalam ajang kejuaraan taekwondo Asia, yang digelar di Tashkent, Uzbekistan, pada tahun 2014 lalu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom