x

Winger Barcelona Bakal Jadi Pengganti Jadon Sancho di Manchester United?

Kamis, 21 Desember 2023 05:07 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, sedang memantau winger Barcelona, Raphinha, untuk menggantikan Jadon Sancho di bursa transfer.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, sedang memantau winger Barcelona, Raphinha, untuk menggantikan Jadon Sancho di bursa transfer.

Manchester United sudah dikabarkan siap membuang Jadon Sancho ke Arab Saudi berdasarkan laporan terakhir dari Sportsmole.

Baca Juga

Sebelumnya, mereka ingin menggantikannya dengan Donyell Malen dan Borussia Dortmund. Namun, sekarang Raphinha juga ikut masuk radar mereka.

Media Spanyol, Sport, mengabarkan bahwa Raphinha menjadi salah satu sosok yang tengah diincar Setan Merah untuk menggantikan Sancho.

Meski tengah dilirik, tapi belum tentu eks bintang Leeds United itu bakal menjadi prioritas mereka di bursa transfer musim dingin alias Januari 2024.

Hanya saja, Barcelona sendiri sudah terbuka untuk mempertimbangkan semua proposal yang datang untuk pemain berusia 27 tahun tersebut.

Baca Juga

Musim ini, Raphinha kesulitan untuk menjadi starter di bawah Xavi Hernandez. Xavi sendiri lebih suka menurunkan Lamine Yamal, Ferran Torres, dan Joao Felix.

Dengan situasi tersebut, Raphinha musim ini hanya dimainkan 16 kali dengan 738 menit bermain saja. Namun, ia sukses mencetak 2 gol dan 6 assist.

Sehingga, Barcelona pun siap mendepaknya di Januari 2024. Hal ini membuat Manchester United memiliki kesempatan untuk mendapatkan pengganti sempurna bagi Sancho.

Hanya saja, karena Raphinha sebenarnya masih tajam dan masih punya kontrak sampai 2027, ia memiliki harga pasar 60 juta euro berdasarkan Transfermarkt.

Baca Juga

1. Manchester United Beri Kabar Buruk ke Juventus Soal Van de Beek

Pemain Manchester United, Donny van de Beek, tak jadi merapat ke Juventus.

Donny van de Beek selangkah lagi meninggalkan klub Liga Inggris, Manchester United, untuk merapat ke klub Jerman, Eintracht Frankfurt.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh jurnalis dan pakar bursa transfer asal Italia, Fabrizio Romano lewat cuitan terbaru di akun X, Selasa (19/12/23).

Baca Juga

Disebutkan oleh Romano, mantan gelandang Ajax Amsterdam tersebut saat ini sudah berada di kota Frankfurt untuk menjalani pemeriksaan medis.

Hal ini dilakukan sebelum Donny van de Beek diresmikan sebagai pemain Eintracht Frankfurt, meski hanya sebagai pemain pinjaman selama satu bulan.

Dengan situasi ini, maka Juventus merana. Sebab, mereka selama ini sudah santer dikabarkan ingin mendatangkan Van de Beek sebagai pinjaman.

Baca Juga

“Mengonfirmasi bahwa Donny van de Beek sudah berada di Frankfurt, dia menyelesaikan pemeriksaan kesehatan sebagai pemain baru Eintracht saat ini,” tulis Fabrizio Romano.

“Kesepakatan pinjaman dari Man United.   Klausul opsi beli tidak wajib dengan biaya yang disepakati 11 juta euro ditambah tambahan 4 juta euro,” terang Romano.

Lebih lanjut, rival domestik Bayern Munchen tersebut juga memiliki opsi pembelian secara permanen setelah pinjaman berakhir dengan mahar sebesar 15 juta euro plus bonus.

Baca Juga
Bursa TransferManchester UnitedBarcelonaLiga InggrisBerita Bursa TransferRaphinha

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom