x

Bima Sakti Masih Cari 4 Posisi untuk Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023

Rabu, 16 Agustus 2023 03:50 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Uji coba Timnas Indonesia U-17 melawan Persis Solo U-17 di Stadion Sriwedari Solo, Sabtu (12/8/23). (Foto: Askot PSSI Surakarta)

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-17 yakni Bima Sakti mengaku masih mencari empat posisi, di mana salah satunya adalah untuk mengisi lini depan.

Timnas Indonesia U-17 memang masih melakukan seleksi guna mencari pemain terbaik jelang Piala Dunia U-17 2023. Setidaknya kali ini Bima Sakti tengah melakukan seleksi dari 50 pemain yang didapat dari hasil seleksi dari 12 daerah.

Baca Juga

Seleksi tahap akhir ini pun berlangsung di Lapangan A, Senayan, Jakarta dan akan berlangsung selama tiga hari 15-17 Agustus.

Dalam latihan perdana ini, memang Bima Sakti memberikan dasar latihan dan diakhiri dengan membagi dua tim dan melakukan internal game.

“Kami latihan pasang dan mau melihat bagaimana dasar mereka bermain sepak bola,” ucap Bima Sakti di Jakarta.

Dalam seleksi kali ini, Bima Sakti memang masih membutuhkan beberapa pemain untuk mengisi beberapa posisi. Setidaknya ada empat posisi yang masih dibutuhkan oleh Bima Sakti.

“Intinya kami masih mencari striker, bek kiri, lalu sayap kanan dan kiri,” ucap Bima Sakti.

Namun Bima mengatakan, para pemain tersebut mempunyai kualitas saat diberikan kesempatan bermain. Kualitas yang ditampilkan oleh pemain tersebut masih belum sesuai harapan.

Baca Juga

Bima pun mengatakan bahwa untuk Piala Dunia U-17 dirinya mencari pemain yang benar-benar sudah siap. Bahkan dari mental dan pengalaman.

“Kalau untuk Piala Dunia U-17 nanti, kami butuh pemain yang siap, pengalaman, mental bagus, dan komunikasinya juga bagus. Sekarang saya memberikan kesempatan dulu kepada mereka supaya bisa beradaptasi," tutup Bima Sakti.

Baca Juga
Piala Dunia U-17Bima SaktiTimnas Indonesia U-17

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom