x

Dari Igor Tudor Sampai Pelatih Bologna, Juventus Sudah Temukan Pengganti Allegri

Sabtu, 27 Mei 2023 19:08 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
Sejumlah nama seperti Igor Tudor dan Thiago Motta dari Bologna disebut menjadi calon pengganti ideal Massimiliano Allegri andai meninggalkan Juventus.

INDOSPORT.COM – Sejumlah nama seperti Igor Tudor dan Thiago Motta dari Bologna disebut menjadi calon pengganti ideal Massimiliano Allegri andai meninggalkan Juventus.

Masa depan Massimiliano Allegri kembali dipertanyakan, menyusul musim penuh bencana yang dialami Juventus.

Selain itu, Allegri juga dinilai telah gagal memberikan dampak positif karena Juventus bersiap menyambut musim tanpa trofi untuk kedua kalinya secara berturut-turut.

Bahkan, turut beredar kabar yang menyebutkan jika pemilik Juventus, John Elkann telah memanggil Massimiliano Allegri.

Kendati demikian, Massimiliano Allegri telah mengonfirmasi jika dirinya tidak berencana meninggalkan Juventus terutama setelah klubnya menerima hukuman pengurangan 10 poin.

Baca Juga

Saat berbicara kepada DAZN, Allegri menegaskan bahwa dirinya tidak akan pergi dan bertekad untuk tetap tinggal di Juventus.

“Sungguh pengecut jika saya meninggalkan Juventus sekarang. Saya kecewa malam ini, tapi saya juga tidak bisa mencela karena ini (sanksi) adalah situasi yang terus menerus mengancam,” tegas Allegri.

Baca Juga

Pernyataan tersebut disampaikan Allegri sesaat setelah Nyonya Tua mengalami kekalahan 4-1 saat bertandang ke markas Empoli.

Hanya saja, terdapat rumor yang menyampaikan jika Juventus telah memiliki pengganti andai Massimiliano Allegri meninggalkan Turin.

Pelatih Marseille sekaligus mantan pemain Juventus, Igor Tudor dan pelatih Bologna, Thiago Motta dipandang sebagai kandidat terkuat pengganti Allegri.

Baca Juga

1. Juventus Temukan Pengganti

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Foto: REUTERS/Massimo Pinca.

Menurut Todofichajes, keputusan mengenjai masa depan Massimiliano Allegri sejatinya berada di tangannya sendiri dan Juventus.

Jika Allegri memutuskan untuk meninggalkan Juventus, klub dapat mencari pelatih baru meski mereka telah memberikan kepercayaan kepadanya. Sejumlah nama seperti Igor Tudor dan Thiago Motta dirumorkan menjadi dua kandidat terkuat.

Igor Tudor merupakan salah satu bek yang pernah memperkuat Juventus selama lebih kurang 6,5 tahun, terhitung 1 Juli 1998 hingga 27 Januari 2005.

Baca Juga

Menariknya, Tudor juga mampu mempersembahkan beberapa gelar bergengsi seperti 2 scudetto (2001-2022 dan 2022-2023), serta 2 Piala Super Italia (2022-2003 dan 2003-2004).

Sebagai salah satu pemain yang pernah memberikan kesan positif, kedatangan Igor Tudor ke Juventus tentu akan disambut dengan baik oleh penggemar.

Baca Juga

Kedua nama itu dipandang akan cocok dengan tujuan Juventus di masa depan karena memiliki ide-ide yang inovatif dan gaji terjangkau.

Namun, sejumlah nama seperti Sergio Conceicao, Vincenzo Italiano, Roberto De Zerbi, Raffaele Palladino, Luciano Spalletti dan Antonio Conte juga menarik perhatian.

Hanya saja, pada akhirnya semua keputusan ini akan berada di tangan Massimiliano Allegri dan Juventus.

Baca Juga

Sumber: Todofichajes, DAZN

JuventusMassimiliano AllegriMarseilleLiga Italia

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom