Jadi Ban Serep Jakub Kiwior, Begini Reaksi Junior Dusan Vlahovic Soal Minat Juventus
INDOSPORT.COM – Juventus membidik rekan Dusan Vlahovic, Stahinja Pavlovic, sebagai opsi lain usai gagal menggaet Jakub Kiwior yang gabung Arsenal. Pavlovic pun memberi tanggannya.
Juventus kehilangan kesempatan untuk memboyong Jakub Kiwior yang sudah diincar sejak lama. Pasalnya, sang pemain resmi gabung Arsenal pada bursa transfer Januari 2023.
Jakub Kiwior sendiri awalnya merupakan palang pintu andalan Spezia dan secara cepat sudah menarik perhatian dari beberapa klub Liga Italia.
Selain Juventus, Inter Milan, Napoli dan AC Milan kabarnya tertarik mendatangkan Jakub Kiwior. Namun akhirnya, bek asal Polandia itu memilih merapat ke Arsenal.
Pemain dengan catatan sembilan caps di Polandia itu dikontrak 4,5 tahun di Arsenal senilai 25 juta euro dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Tak ingin berlama-lama meratapi kegagalan mendatangkan Kiwior, Juventus mulai mencari opsi lain guna meremajakan lini pertahanan saat ini.
Diketahui, para pemain belakang Juventus sudah mulai menua. Salah satunya, Leonardo Bonucci yang harus diganti karena usianya sudah menginjak 35 tahun.
Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, Bianconeri rupanya telah menemukan bek incaran terbaru. Dia adalah Strahinja Pavlovic yang merupakan bek RB Salzburg.
Juventus sudah lama mengagumi pemain yang juga Dusan Vlahovic di timnas Serbia. Bek berusia 2 tahun itu memikat hati Si Nyonya Tua sejak masih bermain di Partizan.
Minat Juventus ini juga dikonfirmasi langsung oleh sang bek, “Ada ketertarikan dari Juventus, tapi saya belum pernah ke Turin.”
Strahinja Pavlovic kemudian menanggapi lebih lanjut terkait minat dari Juventus ini. Terlebih, ini jadi kesempatan dirinya bisa bermain setim dengan Vlahovic di masa depan.
1. Strahinja Pavlovic Tertarik Gabung Juventus?
Pavlovic mengaku sangat terhormat bisa diminati Juventus. Akan tetapi, Pavlovic masih ingin fokus menjalankan kontraknya di RB Salzburg yang baru berakhir pada Juni 2027.
Dipahami. RB Salzburg bakal menjalani periode sibuk di paruh kedua musim 2022-2023. Mulai dari Liga Jerman, piala liga domestik, dan Liga Europa.
Namun Pavlovic tetap tidak menutup kemungkinan bahwa dia bakal menerima pinangan Juventus suatu saat nanti.
“Juventus adalah klub papan atas (Liga Italia), saya merasa terhormat nama saya dikaitkan dengan klub yang begitu penting, tetapi saya fokus pada Salzburg saat ini,” ujar Pavlovic menjelaskan.
“Kami ingin melakukannya dengan baik di liga, piala domestik dan Liga Europa. Mari kita lihat apa yang ada di masa depan.”
Jika dia setuju bergabung dengan Juventus di musim panas mendatang, Pavlovic akan bersatu kembali dengan rekan senegaranya Dusan Vlahovic di Turin.
Pavlovic juga turut mendoakan Dusan Vlahovic agar segera pulih dari cedera dan bisa kembali memperkuat Juventus yang tengah mengalami masa sulit.
“Dia adalah teman saya. Kami banyak mengobrol dan kami sering menghabiskan waktu bersama saat membela tim nasional (Serbia),” ungkap sang bek.
“Saya senang bermain bersamanya. Saya harap dia (Vlahovic) segera pulih, Juventus membutukannya.”
Sekedar mengingatkan, Juventus besutan Max Allegri baru saja dijatuhi sanksi pengurangan 15 poin membuat mereka harus berjuang keras demi mengamankan kembali posisi empat besar di klasemen Liga Italia.
Sementara itu, Strahinja Pavlovic sudah mencatat 2 gol dan 2 assist dalam 19 penampilan di semua kompetisi musim ini bersama RB Salzburg.