Persis Solo Hanya Libur Dua Hari, Siap Lanjutan Liga 1 pada 14 Januari
INDOSPORT.COM - Persis Solo hanya memberi libur dua hari pada Alexis Messidoro dkk. setelah sistem bubble Liga 1 2022/2023. Para pemain dipaksa kerja keras lagi lewat program individual training.
Laskar Sambernyawa menutup putaran pertama pada 24 Desember 2022 lalu. Mereka menang atas Persik Kediri 3-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Setelah laga itu, Persis Solo meniadakan latihan bersama hingga 2 Januari 2023. Namun, selama periode itu, para pemain sejatinya hanya bisa menikmati waktu tanpa latihan selama dua hari.
"Selama satu pekan ini kita berikan pekerjaan rumah berupa individual training, sehingga ketika kembali berlatih, kita bisa langsung masuk ke high intensity training," kata asisten pelatih Persis Solo, Rasiman, Jumat (30/12/22).
Program itu membuat tim pelatih tak khawatir dengan kondisi para pemain meski latihan bersama ditiadakan selama sepekan.
Program individual training dipantau pelatih fisik, Felipe Chaves de Farias. Rasiman menuturkan, individual training itu terbagi atas dua materi latihan.
"Sebenarnya para pemain hanya libur tanggal 25 dan 26, karena program individual training sudah jalan 27 Desember. Jadi libur sepekan ini tidak masalah," tutur Rasiman.
"Ada strength endurance serta aerobic and anaerobic training. Waktunya lebih pendek, jadi lebih ke intensity training saja. Kita akan latihan lagi 3 Januari," lanjut Rasiman.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI belum membuat pengumuman resmi soal kapan putaran kedua Liga 1 2022/2023 akan dilanjutkan lagi.
Namun, dari kabar yang beredar, putaran kedua akan berjalan pada 14 Januari 2023. Sementara kompetisi Liga 2 dimulai lagi pada 19 Januari 2023.
1. Lebih Berkembang
Rasiman menuturkan, program yang dibuat sudah disesuaikan dengan agenda putaran kedua. Latihan sebelas hari ini dirasa cukup sebelum melakoni laga pertama pada putaran kedua.
"Saya rasa (11 hari) cukup karena kondisi pemain tidak nol. Anak-anak praktis hanya libur dua hari saja. Tidak masalah ketika intensitasnya kita naikkan saat latihan nanti," jelas Rasiman.
Selama sistem bubble Liga 1, Rasiman senang dengan program tim. Menurutnya, Persis Solo sudah jauh lebih berkembang ketimbang sebelas laga awal.
Dalam enam laga sistem bubble, Persis Solo memang mencatatkan dua kemenangan, dua hasil imbang dan menelan dua kekalahan.
Namun, bila melihat penguasaan bola, Persis Solo tak pernah kalah. Makanya, Rasiman menilai tingkat kebugaran Fernando Rodriguez dkk. sudah baik.
"Sejauh ini kita happy dengan fitnes level anak-anak. Dari segi taktikal juga sudah ada progres. Mungkin kita lebih akan kerja di final third, karena memang ada problem dalam finishing dalam beberapa game," papar Rasiman.
Tambahan delapan poin pada enam laga sistem bubble Liga 1 membuat Persis Solo nangkring di urutan 12 dengan 19 poin dari 17 laga.
Meski begitu, posisi ini masih jauh dari kata aman untuk turun, namun juga tak terlalu jauh untuk naik. Makanya, pantang bagi Persis Solo untuk membuang poin jika ingin masuk 10 besar Liga 1 2022/2023.