x

Bos Persib Tanggapi Rumor Ricky Kambuaya Bakal Gabung Klub Liga Malaysia

Kamis, 10 November 2022 13:49 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
Manajemen Persib Bandung, menanggapi kabar yang menyebutkan Ricky Kambuaya akan bergabung dengan tim asal Malaysia, Terengganu FC.

INDOSPORT.COM - Manajemen Persib Bandung, menanggapi kabar yang menyebutkan Ricky Kambuaya akan bergabung dengan tim asal Malaysia, Terengganu FC.

Menurut Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, kabar tersebut dipastikan tidak benar. Pasalnya, Ricky Kambuaya masih menjadi bagian dari skuat Maung Bandung.

Sebagai informasi, nama Ricky Kambuaya di media sosial santer dikabarkan akan bergabung dengan Terengganu FC. Hal itu, tak lepas dari penampilan dan nama Kambuaya yang cukup dikenal di level Asia Tenggara. 

Pasalnya, pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut menjadi salah satu pemain terbaik di ajang Piala AFF 2020 lalu.

"Gak bener lah hoax itu," kata Teddy saat dihubungi wartawan, Rabu (09/11/22).

Baca Juga

Teddy memastikan, pemain yang menggunakan nomor punggung 55 tersebut tetep di Persib, apalagi Ricky Kambuaya masih terikat kontrak di tim kebanggaan Bobotoh hingga 2024.

"Iya tetap di Persib. Dia masih terikat kontrak juga," ungkap Teddy.

Baca Juga

Lebih lanjut Teddy menuturkan, sejauh ini tidak ada tim lain yang menghubungi manajemen Persib terkait keinginan merekrut Ricky Kambuaya. Sehingga, dia menegaskan tidak benar kabar yang beredar mengenai akan bergabungnya salah satu pemain Persib ke Terengganu FC.

"Gak ada komunikasi juga dengan kita soal Kambuaya," tegas Teddy.

Ricky Kambuaya sendiri sebelumnya sempat absen, dalam beberapa sesi latihan. Namun, saat itu pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya, membeberkan alasan absennya mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut.

Baca Juga

1. Sempat Absen Latihan

Ricky Kambuaya saat latihan perdana bersama tim Persib Bandung, di Lapangan Soccer Republic, Kota Bandung, Selasa (28/06/22). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT

Menurut Yaya, Ricky Kambuaya, sedang melengkapi administrasi, lantaran pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS).

Sehingga, Ricky Kambuaya sempat absen mengikuti program latihan bersama skuat Maung Bandung pekan kemarin.

"Kemudian Ricky Kambuaya mendapatkan hadiah dari Gubernur diangkat sebagai PNS, makanya dia minta izin untuk mengurus berkasnya. Jadi mungkin sampai tiga-empat hari ke depan," ujar Yaya beberapa hari lalu.

Pada sesi latihan Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Senin (07/11/22) sore, Ricky Kambuaya sudah kembali berlatih bersama tim.

Kembalinya Ricky Kambuaya, membuat pelatih Persib, Luis Milla merasa senang. Ditambah lagi, anak asuhnya antusias menjalankan program latihan yang diberikan olehnya, meskipun saat ini kompetisi Liga 1 2022-2023 masih dihentikan.

Baca Juga

"Tapi di hari ini juga sudah tiba Ricky (Kambuaya). Semua pemain juga menunjukan sikap yang bagus dan menunjukan keinginan berlatih dengan bagus pula hari ini," kata Luis Milla, setelah memimpin latihan, Senin (07/11/22).

Luis Milla saat ini masih menunggu kepastian mengenai kelanjutan Liga 1 musim 2022-2023. Pasalnya, kompetisi kasta tertinggi di Indonesia sudah dihentikan satu bulan.

Baca Juga

Sebagai informasi, Liga 1 2022-2023 dihentikan setelah tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, 1 Oktober lalu.

Saat itu, usai laga Arema FC menghadapi Persebaya Surabaya, terjadi kerusuhan yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa lebih dari 130 orang.

"Saya harap liga bisa kembali dimulai secepatnya, lebih cepat lebih baik bagi kami," ungkap Luis Milla.

Baca Juga
Bursa TransferPersib BandungLiga IndonesiaLiga MalaysiaLiga 1Terengganu City FCRicky Kambuaya

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom