x

Hasil Liga 1 Persija Jakarta vs Persis Solo: Behrens Cetak Gol, Macan Kemayoran Menang 2-1

Minggu, 31 Juli 2022 17:27 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Hasil Liga 1 Indonesia Persija Jakarta vs Persis Solo pada Minggu (31/07/22) sore WIB, skuat Macan Kemayoran sukes raih angka penuh dengan kemenangan tipis 2-1.

INDOSPORT.COM – Berikut hasil pertandingan Liga 1 Indonesia antara Persija Jakarta vs Persis Solo pada Minggu (31/07/22) sore WIB, skuad Macan Kemayoran sukes raih angka penuh dengan kemenangan tipis 2-1.

Bertanding di Stadion Patriot, laga sengit pekan kedua Liga 1 musim 2022/23 kembali terjadi dengan mempertemukan tuan rumah Persija kontra wakil dari Jawa Tengah, Persis Solo.

Baca Juga

Berbekal hasil minor di partai pembuka Liga 1, membuat Persija langsung turun dengan kekuatan penuh sejak menit awal dan berharap bisa amankan poin penuh atas Persis Solo.

Bermain dengan skema 3-5-2, Persija mengandalkan duet Riko Simanjuntak serta Michael Krmencik sebagai ujung tombak dan didukung Hanno Behrens di sektor gelandang.

Sementara Persis Solo bermain lewat taktik 4-3-3, dengan bertumpu pada Althaf Indie Alrizky, Samsul Arif serta Alexis Messidoro di ujung tombak.

Baca Juga

Dengan dukungan penuh para suporter, Persija berhasil menguasai pertandingan babak pertama dan mampu menciptakan sejumlah peluang berbahaya pada awal-awal laga.

Pada menit ke-15’, Persija yang terus menekan akhirnya berhasil membuka skor melalui aksi Hanno Behrens yang mampu memaksimalkan umpan terobosan Syahrian Abimanyu.

Usai unggul, Persija semakin nyaman memainkan bola dan lebih sering lagi mengancam pertahanan Persis Solo.

Baca Juga

Hasilnya, pada menit ke-44’ Persija mampu menggandakan keunggulan lewat sepakan pemain muda, Frengky Deaner Missa di dalam kotak penalti Persis usai menerima umpan Riko Simanjuntak.

Skor berubah 2-0 buat keunggulan tuan rumah, sekaligus jadi hasil sementara di laga Persija vs Persis Solo pada babak pertama Liga 1.


1. Babak Kedua

Selebrasi kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa usai timnya mencetak gol ke gawang Persis Solo pada BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (31/07/22).

Selepas jeda, Persis Solo yang terus mendapat tekanan coba ambil alih serangan sekaligus berambisi cetak gol pembuka di pertandingan kali ini.

Untuk menambah daya serang, Persis langsung melakukan pergantian dengan memasukan Irfan Bachdim dan menarik keluar Zanadin Fariz.

Baca Juga

Perubahan taktik tersebut terbilang cukup sukses buat Persis, lantaran di menit ke-48’ tim tamu sukses memperkecil kedudukan lewat aksi Samsul Arif usai memaksimalkan umpan tarik dari sisi kanan.

Usai mencetak gol, Persis Solo beberapa kali mampu menekan pertahanan Persija dan ciptakan peluang berbahaya.

Dalam tempo tiga menit, Messidoro berhasil ciptakan dua peluang. Namun sayang, aksi pemain asal Argentina tersebut gagal membuahkan hasil buat Persis.

Baca Juga

Persija sempat coba bangkit dan berbalik berikan tekanan melalui sepakan pemain asing, Abdulla Yusuf Helal, namun sayang upayanya masih bisa dihalau Riyandi dengan kakinya.

Hingga masuk menit 80’, tensi pertandingan kedua kesebelasan masih sangat tinggi dan saling melakukan jual beli serangan.

Namun buruknya penyelesaian akhir serta tangguhnya masing-masing kiper, membuat skor 2-1 tetap tak berubah sampai peluit panjang berbunyi.

Baca Juga

Persija pun berhasil raih kemenangan di pekan ke-2 Liga 1, sementara Persis Solo harus terima nasib apes usai menelan dua kekalahan beruntun di awal musim ini.


2. Catatan Laga Persija vs Persis Solo

Pertandingan antara Persija Jakarta vs Persis Solo di laga BRI Liga 1, Minggu (31/07/22).

Susunan Pemain

Persija Jakarta (3-5-2): 26-Andritany; 17-Kudela, 23-Hansamu, 56-Maman; 28-Frengky, 8-Abimanyu, 19-Hanif, 10-Behrens, 11-Firza; 25-Riko, Krmencik. 

Cadangan: 77-Dony, 69-Rangga, 9-Abdulla, 80-Fatari, 24-Resky, 98-Ricky, 89-Taufik, 41-Ferarri, 88-Cahya.

Persis Solo (4-3-3): 1-Riyandi; 30-Taufik, 15-Fabiano, 5-Jaimerson, 96-Abduh; 8-Taufiq, 22-Sutanto, 78-Fariz; 36-Althaf, 9-Samsul, 10-Messidoro.

Cadangan: 6-Ferdinan, 26-Rian, 28-Ibo, 71-Irfan, 88-Yulius, 16-Chrystna, 87-Fajar, 18-Arapenta, 27-Kanu, 51-Pancar.

Persija JakartaPersis SoloHasil PertandinganLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom