Prediksi Ligue 1 Prancis PSG vs Lens: Menanti Daya Ledak Trio Les Parisiens
INDOSPORT.COM - Berikut prediksi pertandingan Ligue 1 Prancis yang akan mempertemukan antara Paris Saint-Germain (PSG) kontra Lens, Minggu (24/04/22) mendatang.
Duel seru pekan ke-33 Ligue 1 Prancis antara PSG vs Lens akan berlangsung di Parc des Princes pada pukul 02.00 dini hari WIB. Sang tuan rumah memiliki peluang besar untuk memperlebar jarak.
Paris Saint-Germain tentu akan bermain lebih Spartan karena akan tampil dihadapan supoternya sendiri. Hubungan pemain bintang dengan fans juga berangsur membaik.
Pasukan Pochettino juga dalam performa mengerikan. Setelah menang di laga penting melawan Marseille dengan skor telak 2-1 pekan lalu, kini suasana tim sedang dalam keadaan on fire.
Pertandingan ini juga dibumbui dengan isu terkait Kylian Mbappe yang diyakinai batal bergabung ke Real Madrid musim depan. Megabintang Prancis ini diprediksi akan segera memperpanjang kontrak.
Pertandingan ini dipastikan akan menjadi panggung trio Les Parisiens. Namun tentu tak akan mudah begitu saja, karena tamunya bukan tim sembarangan yang bisa dengan mudah dikalahkan.
Sebelum bertandang ke kadang PSG, Lens juga tampil meyakinkan pada tiga pertadingan mereka di Liga Prancis. Anak asuhan Franck Haise tak tersentuh kekalahan di tiga pertandingan terakhir.
Lens saat ini bercokol di posisi keenam klasemen liga. Tentu mereka berpotensi menyusahkan Mbappe dkk. Arnaud Kalimuendo-Muinga akan menjadi komando bagi rekan-rekannya di ditopang oleh Jonathan Clauss.
Keduanya bertandingan dengan tujuan berbeda, PSG tentu mengharap tiga poin penuh untuk segera mengunci gelar Liga Prancis. Sementara, Lens berusaha mencari tambahan poin untuk merangkai asa tampil di Eropa.
Dengan demikian PSG sama sekali tak boleh meremehkan Lens andai tak ingin terpeleset di kompetisi Ligue 1 Prancis. Duel ini diprediksi bakal berjalan sangat sengit.
1. Player to Watch dan Prediksi Susunan Pemain
Player to Watch
Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain)
Ketajaman pemain satu ini tidak perlu diragukan kembali. Catatan golnya musim ini cukup menjadi bukti bahwa ia memang calon pemain bintang di masa depan.
Sejauh ini Mbappe telah mencetak 28 gol, yang lebih istimewa lagi ia juga sukses menyodorkan 18 assist bersama Paris Saint-Germain di semua ajang.
Catatan tersebut merupakan bukti bahwa ia memang harus diwaspadai oleh lini pertahanan setiap klub yang bertemu Les Parisiens, tak terkecuali Lens jika tak ingin pulang dengan tangan hampa.
Arnaud Kalimuendo-Muinga (Lens)
Lini pertahan Paris Saint-Germain perlu waspada dengan potensi bomber muda Lens yang hingga saat ini telah menorehkan 10 gol bersama Les Sang et Or di Liga Prancis.
Pemain berkebangsaan Pranis berusia 20 tahun itu telah menjadi tulang punggung Lens musim ini. Dia bahkan telah bermain sebanyak 29 kali di semua kompetisi.
Selain itu Lens juga memiliki beberapa pemain berbahaya lainya yang juga bisa memberikan kejutan ke pertahanan tuan rumah, sekecil apapun kesalahan PSG akan sangat berbahaya.
Prediksi Susunan Pemain
Paris Saint-Germain (4-3-3): Donnarumma; Hakimi, Marquinhos, Kimpembe, Mendes; Pereira, Gueye, Verratti; Messi, Mbappe, Neymar.
Lens (3-4-1-2): Leca; Medina, Danos, Gradit, Franskowski, Fofana; Doucoure, Clauss, Costa, Muinga, Sotoca.
2. Statistik Jelang Pertandingan PSG vs Lens
5 Pertandingan Terakhir PSG
(20/04/22) - Anger SCO 0 -3 PSG
(17/04/22) - PSG 2-1 Marseille
(09/04/22) - Clermont 1-6 PSG
(03/04/22) - PSG 5-1 Lorient
(20/03/22) - Monaco 3-0 PSG
5 Pertandingan Terakhir Lens
(20/04/22) - Lens 2-0 Montpellier
(16/04/22) - Lille 1-2 Lens
(10/04/22) - Lens 3-0 Nice
(03/04/22) - Strasbourg 1-0 Lens
(19/03/22) - Lens 3-1 Clermont
5 Pertandingan Terakhir Kedua Tim
(04/12/21) - Lens 1-1 PSG
(01/05/21) - PSG 2-1 Lens
(10/09/20) - Lens 1-0 PSG
(07/03/15) - PSG 4-1 Lens
(17/10/14) - Lens 1-3 PSG
Prediksi INDOSPORT
Paris Saint-Germain (78%)
Imbang (2%)
Lens (20%)