x

Ikuti Latihan Perdana di Tokyo Verdy, Petualangan Pratama Arhan di Jepang Dimulai

Rabu, 23 Maret 2022 16:37 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pratama Arhan akhirnya mengikuti sesi latihan pertamanya bersama Tokyo Verdy sejak resmi bergabung dengan kesebelasan kasta kedua Jepang tersebut. Foto: Herry Ibrahim/Soicaumienbac.cc

INDOSPORT.COM - Pratama Arhan akhirnya bisa mengikuti latihan perdananya bersama Tokyo Verdy pada hari ini, Rabu (23/03/22).

Bek kiri timnas Indonesia tersebut sebenarnya sudah tiba di Jepang sejak lima hari sebelumnya, Namun, ia diberi waktu untuk beristirahat sekaligus karantina lebih dulu.

Baca Juga

Pasalnya saat pertama kali menginjakkan kaki di Negeri Sakura, Arhan sempat menemui ganjalan soal hasil tes PCR sehingga pihak Verdy melarang fans untuk ikut menjemput dan menyambutnya.

Beruntung sepertinya rintangan tersebut tidak sampai berbuah kesulitan yang lebih jauh lagi dan kini Arhan bahkan diperbolehkan untuk datang ke fasilitas latihan Verdy.

Dari unggahan Verdy di Instagram, Arhan tampak sudah mulai mengakrabkan diri dengan rekan-rekan barunya.

Baca Juga

Bahkan Arhan sudah berfoto dengan sesama pemain asing anyar Verdy lainnya yakni Byron Vasquez asal Chile yang mendarat di Ajinomoto Stadium sejak Januari 2022 lalu.

Kendati demikian latihan perdana Arhan ini terlambat dua hari dari jadwal yang sebelumnya bocor ke publik sejak hari perdanannya di Jepang.

Rumor beredar jika Arhan sebenarnya sudah ingin Verdy libatkan dalam agenda harian mereka sejak Senin (21/03/22) namun sepertinya karantina membuat adanya perubahan jadwal.

Baca Juga

Belum diketahui apakah Arhan akan masuk dalam skuat Verdy untuk pertandingan resmi berikutnya namun sepertinya masih terlalu dini untuk berharap.

Pasalnya partai terdekat klub berwarna kebesaran hijau tersebut digelar pada Sabtu (26/03/22) mendatang melawan Montedio Yamagata di ajang J-League 2.


1. Sabar Menanti Debut Arhan

Pratama Arhan mengunjungi Duta Besar Jepang untuk Indonesia setelah bergabung dengan Tokyo Verdy. Foto: Instagram@jpnambsindonesia

Para penggemar Pratama Arhan sepertinya harus sabar menunggu agar sang pemain beradaptasi dahulu dengan lingkungan barunya.

Toh Tokyo Verdy pun punya ekspektasi tinggi pada fullback kidal berusia 20 tahun itu sehingga cepat atau lambat Arhan akan merumput juga.

Baca Juga

Verdy rupanya benar-benar berpikir masak-masak sebelum memutuskan untuk melayangkan tawaran ke PSIS Semarang soal transfer Arhan. 

Tak cuma skill olah bola saja yang dicari oleh kesebelasan dengan sejarah panjang di sepak bola Jepang tersebut, namun juga mental baja.

Jika hanya melihat penampilan Arhan saja, tim manapun pasti akan terkesima. Sebagai bek kiri, ia termasuk pemain yang komplit karena apik dalam bertahan maupun menyerang. Lemparan ke dalam yang jauh nan akurat juga ada dalam repetoarnya.

Baca Juga

Arhan juga sudah membuktikan jika ia sanggup menembus timnas Indonesia senior sebelum usianya kini genap 20 tahun. 

Akan tetapi semua kehebatan tersebut tak berguna apabila ia tidak punya keinginan untuk berkembang dan menjauhi zona nyaman.

Beruntung Arhan punya pengalaman merantau sejak dini yakni pergi dari Blora yang merupakan daerah asalnya untuk bermain di Semarang. Verdy tidak luput dalam memperhatikan detil ini dan memutuskan untuk mengajaknya ke Jepang.

Baca Juga

"Pratama Arhan adalah pemain yang terhitung bagus seusianya. Bagaimanapun juga ia sudah menembus timnas senior," ungkap Yuta Saito selaku direktur bidang bisnis Tokyo Verdy saat bicara pada J.League Internasional.

"Sejak kecil ia juga sudah tinggal jauh dari orang tua dan keluarga. Kesan yang diberikan pada saya ialah Arhan adalah pemain yang madiri dan teguh," tambahnya lagi.


2. Elkan Baggott Absen Bela Timnas Indonesia di SEA Games

Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott.

Di sisi lain, palang pintu Timnas Indonesia, Elkan Baggott, mengatakan dirinya pasti tampil di Piala Asia 2023, tetapi tidak untuk ajang SEA Games 2021.

Sebab memang SEA Games bukanlah agenda resmi FIFA. Sehingga tidak ada kewajiban untuk klub melepas pemainnya ke Timnas Indonesia.

"Jadi saat ini, saya masih berdiskusi dengan staf pelatih tentang apakah saya akan bergabung dengan tim di SEA Games," buka Elkan dalam kata Elkan saat berbincang di Instagram Dubes Indonesia untuk Inggris, Desra Percaya.

"Ya, tapi jelas SEA Games dimulai ketika musim saya masih berlanjut di sini (Inggris). Jadi waktunya saling bertabrakan,” tambah bek berusia 19 tahun itu.

SEA Games 2021 dijadwalkan berlangsung pada Mei 2022 mendatang di Hanoi, Vietnam. Ajang SEA Games nanti sudah pasti akan diikuti oleh Timnas Indonesia U-23.

Baca selengkapnya: Elkan Baggott Segera Gabung Timnas Indonesia di Piala Asia, Bagaimana dengan SEA Games?

J-LeagueBola InternasionalJ2 LeaguePratama ArhanPratama Arhan AliefTokyo Verdy

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom