Prediksi Liga 1 Persija Jakarta vs PSM Makassar: Jangan Semakin Terpuruk, Macan!
INDOSPORT.COM - Berikut prediksi Liga 1 antara Persija vs PSM Makassar, yang akan digelar pada Senin (21/03/22) sore WIB.
Seperti diketahui, Persija Jakarta dijadwalkan menghadapi PSM Makassar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali pada Senin (21/03/22) besok.
Menghadapi PSM Makassar bukanlah laga yang akan mudah bagi Persija Jakarta. Apalagi di laga ini mereka sedang dalam tekanan untuk mendapat raihan tiga poin.
Persija Jakarta memang sedang dalam sorotan tajam. Bagaimana tidak? Dalam 10 laga terakhir, mereka hanya meraih dua kemenangan. Sisanya, menelan kekalahan lima kali dan hasil imbang tiga kali.
Meski dalam keterpurukan, Persija mengaku sudah menyiapkan semua untuk laga besok. Hal ini diutarakan oleh sang pelatih, Sudirman.
"Tentunya Kami sudah mempersiapkan diri untuk melawan PSM. Dalam latihan-latihan kami sudah membahas segala aspek kelebihan dan kekurangan dari PSM," terang Sudirman.
Sudirman juga menilai semua pemainnya harus memiliki semangat juang untuk laga besok. Jadi, bidikan raihan tiga poin bisa diraih di laga besok.
"Yang pasti semua pemain, siapa pun yang akan turun, harus selalu bergairah dalam bermain sehingga kami bisa mendapatkan hasil maksimal dalam pertandingan besok," ia menambahkan.
Namun meski begitu, menghadapi PSM Makassar bukan tanpa hambatan. Sudirman menilai PSM Makassar adalah satu tim dengan semangat kedaerahan yang tinggi.
Jadi, dalam pertandingan mereka selalu ngeyel dalam hal perebutan bola.
"Secara tim PSM adalah tim yang punya fanatisme kedaerahan yang tinggi. Mereka selalu fight dalam pertandingan. Mereka selalu punya fanatisme dalam bermain, mereka selalu mau berduel, dan ngeyel dalam perebutan bola," jelas Sudirman.
"Mereka pun punya pemain-pemain bagus. Ada Wiljan Pluim di sana dan dia harus diwaspadai. Pluim punya teknik tinggi dan dia adalah salah satu pemain kunci di PSM meski ada beberapa pemain kunci lain di sana," pungkas Sudirman.
1. Perkiraan Susunan Pemain dan Player to Watch
Perkiraan Susunan Pemain Persija vs PSM
Persija Jakarta (4-3-3):
Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Maman Abdurahman, Rohit Chand, Novri Setiawan, Tony Sucipto, Syahrian Abimanyu, Ichsan Kurniawan, Makan Konate; Riko Simanjuntak, Marko Simic, Irfan Jauhari Pelatih: Sudirman.
PSM Makassar (4-3-3):
Hilman Syah; Dallen Doke, Adam Mitter, Hasim Kipuw, Yance Sayuri; Abdul Rachman, Delfin Rumbino, M Arfan; Wiljan Pluim, Golgol Mebrahtu, Yakob Sayuri
Pelatih: Joop Gall.
Player to Watch
Persija: Irfan Jauhari
Irfan Jauhari sepertinya menjadi senjata baru untuk lini depan Persija Jakarta. Sudirman mulai mengalihkan perhatiannya kepada sosok Irfan Jauhari untuk menjadi juru gedor Macan Kemayoran.
Bahkan, Sudirman tak segan menepikan bomber asing Persija Jakarta, Marko Simic.
Irfan Jauhari pun menjawab kepercayaan tersebut dengan gol-golnya. Selain itu, mantan pemain Persis Solo ini juga bisa bermain di berbagai posisi.
PSM Makassar: Wiljan Pluim
Nama Wiljan Pluim bukanlah nama asing untuk PSM Makassar. Pemain asal Belanda ini memang seakan menjadi arwah di timnya saat ini.
Meski sudah tidak muda lagi, pergerakan dan umpan matang Pluim seakan menjadi magis tersendiri bagi tim lawan. Tak jarang pula ia mencetak gol-gol penting untuk PSM Makassar.
2. Catatan Laga
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Persija vs PSM
07/12/21: PSM 0 - 3 Persija
20/10/19: PSM 0 - 1 Persija
28/08/19: Persija 0 - 0 PSM
06/08/19: PSM 2 - 0 Persija
21/07/19: Persija 1 - 0 PSM
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta
01/03/22: Persija 0 - 2 Persib
06/03/22: Bali United 2 - 1 Persija
10/03/22: Persija 1 - 2 Borneo
13/03/22: TIRA-Persikabo 0 - 4 Persija
17/03/22: Persija 1 - 3 Madura United
Hasil 5 Pertandingan Terakhir PSM Makassar
25/02/22: PSM 0 - 0 Bhayangkara
01/03/22: PSS Sleman 0 - 0 PSM
06/03/22: PSM 2 - 1 PSIS Semarang
10/03/22: Persipura 0 - 0 PSM
14/03/22: PSM 2 - 2 Persela
Prediksi SOICAUMIENBAC.cc
Persija: 40%
Draw: 10%
PSM Makassar: 50%