3 Pemain yang Layak Jadi Starter saat Timnas Indonesia Hadapi Laos di Piala AFF
INDOSPORT.COM – Meski menang, Timnas Indonesia tak terlalu meyakinkan saat jumpa Kamboja di Piala AFF. Berikut tiga pemain yang layak dijadikan starter di laga kedua melawan Laos.
Timnas Indonesia akhirnya mengawali perjalanan di Piala AFF 2020. Menjalani laga pertama di kompetisi itu dengan menghadapi Kamboja, Kamis (09/12/21) malam WIB, skuat Garuda berhasil meraih kemenangan 4-2.
Pasukan Shin Tae-yong membuka skor lebih dulu pada menit keempat lewat sundulan Rachmat Irianto. Evan Dimas menggandakan skor pada menit ke-17 sebelum Irianto mencetak gol keduanya pada menit ke-33.
Kamboja memperkecil kedudukan empat menit kemudian lewat Yue Safy sehingga babak pertama berakhir dengan 3-1 untuk keunggulan Indonesia.
Sepuluh menit babak kedua berjalan, Ramai Rumakiek yang masuk sebagai pemain pengganti mencetak gol keempat timnas, sebelum Prak Mony Udom mencetak gol kedua Kamboja hanya 6 menit kemudian.
Memasuki pertengahan babak kedua, penampilan Indonesia mulai menurun akibat merosotnya stamina pemain.
Sejumlah pemain mulai tak sanggup melakukan pressing gencar seperti di babak pertama, dan akurasi passing pun menurun. Akibatnya, Kamboja pun sukses mengembangkan permainan mereka.
Beruntung, Evan Dimas dkk berhasil mempertahankan skor sehingga laga pun berakhir 4-2 untuk kemenangan Timnas Indonesia.
Hasil ini membawa Indonesia berada di peringkat kedua Grup B Piala AFF 2020 dengan tiga poin, tertinggal tiga angka dari Malaysia yang sudah bermain dua kali.
Sejumlah catatan muncul dari laga semalam, khususnya terkait performa sejumlah pemain yang dinilai tak maksimal.
Di sisi lain, ada sejumlah bintang yang dinilai layak diberi kesempatan menjadi starter di laga kedua melawan Laos, Minggu (12/12/21), menggantikan mereka yang tampil tak maksimal melawan Kamboja.
Hal ini penting dilakukan karena Laos adalah lawan terakhir yang memiliki kelas di bawah Indonesia. Tim Garuda perlu menemukan susunan pemain yang tepat secepat mungkin, sebelum bertemu Vietnam dan Malaysia, demi menjaga peluang lolos ke semifinal.
Lantas, siapa saja pemain Timnas Indonesia yang layak dijadikan starter oleh Shin Tae-yong saat melawan Laos di Piala AFF? Berikut ulasannya:
1. 1. Ramai Rumakiek
Saat menghadapi Kamboja, Ramai Rumakiek mengawali laga dengan duduk di bangku cadangan. Ia baru diturunkan di awal babak kedua menggantikan Irfan Jaya.
Meski demikian, Ramai Rumakiek berhasil tampil gemilang. Ia hanya butuh waktu tak sampai sepuluh menit untuk menjebol gawang Kamboja dan membawa Indonesia menjauh 4-1.
Gol ini pun menjadi gol kedua bintang muda asal Papua itu dalam 6 laga terakhir bersama timnas, setelah sebelumnya ikut mencetak gol saat mengalahkan Taiwan 2-1 pada Oktober lalu.
Dengan kecepatan dan staminanya yang lebih baik, Ramai Rumakiek layak diberi kesempatan untuk tampil sebagai starter saat melawan Laos pada Minggu nanti.
2. Elkan Baggott
Tampil mendampingi Fachrudin Aryanto di sektor bek tengah, performa Ryuji Utomo tak terlalu memuaskan dan tampak kesulitan mengimbangi kecepatan para pemain Kamboja. Ia akhirnya ditarik di awal babak kedua digantikan Victor Igbonefo.
Menghadapi Laos, Shin Tae-yong bisa menurunkan Elkan Baggott untuk menjadi rekan duet Fachrudin. Pemain Ipswich Town itu memang diparkir di laga melawan Kamboja karena terlambat bergabung dengan timnas. Namun, Baggott diyakini sudah siap tampil saat bertemu Laos.
Elkan Baggott tampil apik dalam laga ujicoba melawan Afganistan. Ia tangguh dalam bertahan khususnya di bola udara, dan piawai menyalurkan bola ke depan. Ketika itu, Indonesia bahkan baru kebobolan setelah ia ditarik keluar.
Menghadapi Laos, Baggott layak dijadikan starter sejak awal agar bisa membangun chemistry dengan para pemain lain, sehingga sudah makin nyetel saat bertemu Vietnam dan Malaysia.
3. Kushedya Hari Yudo
Ezra Walian menjadi starter di laga Piala AFF semalam. Namun, selama penampilannya yang mencapai 84 menit, bintang Persib itu hanya bisa melepaskan 2 tembakan yang tak mengarah ke gawang
Menghadapi Laos, Shin Tae-yong bisa menjajal opsi lain di lini depan misalnya Kushedya Hari Yudo. Pemain Arema FC itu semalam baru dimasukkan di menit ke-84 menggantikan Ezra.
Dengan gaya bermain yang lebih ngotot dan rajin mengejar bola serta menekan lawan, juga kerajinannya menjemput bola dari lini tengah, Kushedya Hari Yudo bisa menghadirkan warna baru di lini depan Timnas Indonesia saat jumpa Laos di Piala AFF. .