Tak Ada Progres, Manchester United Harus Segera Pecat Ole dan Tunjuk Conte
INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Inggris, Manchester United didesak untuk segera memecat Ole Gunnar Solskjaer dan menunjuk Antonio Conte jadi nahkoda baru setelah kekalahan memalukan The Reds Devils atas BSC Young Boys di ajang Liga Champions pasa Selasa (13/09/21).
Baru menjalani matchday pertama Liga Champions 2021/22, Manchester United sudah menuai panen kritik setelah ditekuk BSC Young Boys dengan skor 2-1.
Kritik pertama terjadi setelah Ole memutuskan untuk menarik keluar Cristiano Ronaldo di babak kedua. Padahal sang peraih Ballon d'Or sebanyak lima kali tersebut lagi on-fire dengan melesatkan gol pada menit ke-13.
Alhasil setelah Ronaldo diganti, Setan Merah yang sempat bermain imbang 1-1 kemudian di comeback tuan rumah via Jordan Siebatcheu di menit injury time.
Tak cukup disitu, Ole juga dapat serangan tajam setelah taktiknya tak punya progres yang signifikan. Padahal dalam saga transfer musim panas, Manchester United terbilang cukup aktif dengan mendatangkan sejumlah pemain bintang termasuk Cristiano Ronaldo.
Legenda Inggris Jason Cundy sampai meminta Manchester United untuk segera memecat Ole buntut kekalahan memalukan atas wakil Swiss tersebut.
1. Cundy: Ole Harus Dipecat
Jason Cundy, mantan pemain Chelsea yang kini jadi pundit di talkSPORT meminta Ole Gunnar Solskjaer harus segera dipecat setelah kekalahan Manchester United atas BSC Young Boys di ajang Liga Champions.
Cundy beralasan jika pola permainan Ole tak mengalami perubahan yang berarti meski musim ini Setan Merah diperkuat beberapa pemain anyar.
Dia pun menyoroti taktik Ole yang defensif setelah Aaron Wan-Bissaka diganjar kartu merah. Alih-alih terus tampil dominan, Setan Merah malah digempur oleh tuan rumah hingga mereka di comeback 2-1.
"Mereka diserbu di tengah lapangan. Fred, Paul Pogba dan Bruno yang malang, saya sangat bersimpati pada mereka, mereka tidak mendapat bantuan," katanya melansir dari talkSPORT.
“Lima pemain belakang tidak bergerak, mereka kalah jumlah. Mereka seharusnya menggunakan empat di pertahanan dan empat di lini tengah," jelasnya.
Lebih lanjut ia meminta managemen untuk mempertimbangkan merekrut Antonio Conte yang saat ini tengah menganggur usai mundur dari kursi kepelatihan Inter Milan.
"Aku akan memecatnya. Kita tahu apa yang akan datang, bukan? Anda punya Antonio Conte di luar sana," paparnya.