Resmi! Egy Maulana Vikri Direkrut Klub Slovakia FK Senica
INDOSPORT.COM – Pesepak bola muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, akhirnya resmi mendapatkan klub baru. Pemain asal Aceh ini resmi direkrut klub yang bersaing di Liga Slovakia, FK Senica, pada bursa transfer musim panas ini.
Kabar ini diumumkan langsung oleh Egy Maulana Vikri melalui akun Instagram-nya pada hari Selasa (31/08/21).
Egy Maulana Vikri dengan raut wajah bahagia berpose di depan logo FK Senica, yang akan menjadi klub barunya pada musim 2021-2022.
“New Chapter (membuka lembaran baru),”tulis Egy Maulana Vikri.
Pada slide kedua, Egy juga berfoto bersama direktur FK Senica, David Balda, sembari membawa jersey yang akan dikenakannya nanti.
Pemain berjuluk ‘Messi Indonesia’ ini dipastikan akan mengenakan nomor punggung 17 di FK Senica.
Nomor 17 yang akan dikenakan Egy ini bakal sangat spesial karena nomor ini dianggap sebagai salah satu nomor keramat di dunia sepak bola Eropa.
Sejumlah pemain papan atas pernah memakai nomor ini di awal karier mereka, sebut saja Steven Gerard, Mohamed Salah, Eden Hazard, hingga Cristiano Ronaldo
Ditelusuri melalui akun Instagram FK Senica, klub ini juga mengumumkan kedatangan bintang Timnas Indonesia U-19 ini. Namun, FK Senica tidak menjelaskan detail kontrak sang pemain.
1. FK Senica Umumkan Rekrut Egy Maulana Vikri
Dalam pengumuman resminya, FK Senica juga menyinggung status Egy Maulana Vikri sebagai satu di antara 60 pemain terbaik di dunia kelahiran 2000 versi media Inggris, The Guardian, pada 2017.
“Egy muncul dalam daftar 60 talenta muda terbaik The Guardian pada 2017. Egy adalah pemain Timnas Indonesia saat ini dan bergabung dengan kami dari Lechia Gdansk,” demikian pernyataan dari FK Senica.
Egy sendiri diketahui sempat berstatus tanpa klub sejak Juli 2021. Pemain berkaki kidal ini menolak menolak opsi perpanjangan kontrak dua tahun dari klub Polandia, Lechia Gdansk.
Selama tiga tahun di Lechia, Egy Maulana Vikri terbilang minim kesempatan bermain. Di Ekstraklasa atau kompetisi kasta utama Liga Polandia, Egy Maulana Vikri cuma mencatat 133 menit bermain dari 10 pertandingan. Diharapkan, karier Egy akan jauh lebih baik saat membela FK Senica.