x

Madura United Lepas Bek Mudanya Lewat Klausul Buy-Out ke Persik Kediri

Sabtu, 24 April 2021 08:35 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena

INDOSPORT.COM - Madura United mengonfirmasi terkait kebijakan melepas salah satu bek mudanya ke Persik Kediri melalui klausul buy-out dalam persiapan menyambut Liga 1 2021.

Pemain yang dimaksud adalah Risna Prahalabenta. Artinya, Risna kembali memperkuat Persik Kediri sejak memutuskan datang ke Madura United pada Liga 1 2020. 

Sebelumnya, Risna Prahalabenta turut membawa Persik Kediri mencapai level terbaiknya dengan menembus Liga 1. Dia tergabung ke dalam skuat Macan Putih sejak menjuarai Liga 3 2018 hingga memenangi trofi Liga 2 2019.

Baca Juga
Baca Juga

"Persik Kediri sepakat melakukan buy-out pemain Madura United FC, Risna Prahalabenta," tulis Madura United dalam unggahan Instagram, Jumat (23/4/21) malam.

Kedatangan Risna ke tim asuhan Rahmad Darmawan diketahui sepaket dengan Dodi Alexvan Djin. Madura United sejauh ini belum mengonfirmasi status rekan setimnya di Persik Kediri saat menjuarai Liga 2 lalu itu.

"Selamat bergabung dengan klub baru dan jangan lupa pulang. Terima kasih atas partisipasi selama bersama Madura United FC," tim Laskar Sape Kerrab menambahan.


1. Stok Bek Berkurang

Logo Madura United.

Yang pasti, kebijakan transfer ini membuat kekuatan sektor pertahanan Madura United berkurang. Saat berpartisipasi pada Piala Menpora lalu, mereka melengkapi benteng pertahanan tim dengan 10 nama.

Risna Prahalabenta merupakan salah satu pemain multifungsi bagi Madura United lantaran bisa memerankan dua posisi sama baiknya. Pemain berusia 24 tahun itu lebih difungsikan sebagai fullback ketimbang bek tengah oleh pelatih Rahmad Darmawan.

Baca Juga
Baca Juga

Kepergian Risna ke Persik Kediri membuat sektor fullback tinggal menyisakan empat nama, antara lain Marckho Meraudje, Andik Rendika Rama, Fadillah Nurrahman dan Erick Gamis Sanjaya.

Rahmad DarmawanPersik KediriMadura United FCLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom