x

Robert Alberts Beberkan Alasan Rekrut Bek Timnas Indonesia U-19 ke Persib

Kamis, 29 Oktober 2020 12:26 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Lanjar Wiratri
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengatakan ada beberapa alasan yang membuatnya memutuskan untuk merekrut pemain muda dari Timnas Indonesia U-19.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengatakan ada beberapa alasan yang membuatnya memutuskan untuk merekrut pemain muda dari Timnas Indonesia U-19, Bayu Mohamad Fiqri. 

Menurut pelatih asal Belanda ini, skuat Persib membutuhkan regenerasi terutama di posisi lini pertahanan. Pasalnya, saat ini lini belakang skuat Maung Bandung dihuni pemain yang usianya sudah tidak muda lagi.

Baca Juga
Baca Juga

Sehingga, untuk persiapan tim kebanggaan Bobotoh di masa yang akan datang, Robert Alberts merekrut pemain asal Desa Sumber Manggis, Banyuwangi, Jawa Timur, tersebut yang sudah dipantau olehnya sejak musim lalu. 

"Kami memiliki tiga pemain belakang yang semakin menua. Kami memiliki pemain belakang yang kini sudah berusia 38 dan 35 tahun," kata Robert Alberts

Selain Bayu, Robert Alberts sudah lebih dulu mempromosikan pemain muda dari Diklat Persib, yakni Beckham Putra Nugraha (18), Mario Jardel (19), Saiful (18), Kakang Rudianto (17), Ravil Shandyka (18) dan Ardi Maulana (19). 

Bayu dan pemain muda jebolan Diklat Persib, akan dipersiapkan oleh Robert Alberts untuk masa depan skuat Maung Bandung. Sehingga, kedepannya mereka akan menjadi andalan bagi tim kebanggaan Bobotoh.

Selain itu, saat mengarungi lanjutan Liga 1 2020, Robert Alberts memiliki banyak pilihan pemain U-20 yang akan dimasukan dalam daftar susunan pemain (DSP). Karena, setiap klub wajib memasukan dua pemain U-20 dalam DSP saat pertandingan Liga 1 2020. 

"Jadi kami harus melihat ke depan, kami harus melihat masa depan untuk regenerasi tim kami, dan kami merekrut beberapa pemain muda yang bisa bermain untuk tim kami di masa depan," ucap Robert Alberts. 

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, Bayu dan Beckham baru tiba di Indonesia pada Selasa (27/10/2020) malam, setelah mengikuti pemusatan latihan atau training center (TC) bersama Timnas Indonesia U-19 di Kroasia. 

Saat ini, keduanya diberikan waktu oleh Robert Alberts untuk beristirahat dan berkumpul bersama keluarga, sambil menunggu informasi selanjutnya mengenai program yang akan dijalani Timnas Indonesia U-19. 

Persib BandungTimnas u-19Robert Rene AlbertsLiga IndonesiaLiga 1Timnas Indonesia U-19Berita Liga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom