Efek Domino! Juventus Jadi Biang Kerok Kegagalan Transfer AC Milan
INDOSPORT.COM - Raksasa sepak bola Serie A Liga Italia, Juventus, ternyata menjadi penyebab gagalnya AC Milan memboyong bek Prancis, Wesley Fofana, yang akhirnya merapat ke Leicester City.
Melansir dari Calciomercato, AC Milan ternyata memang benar-benar mengincar bek Saint-Etienne yang bernama Wesley Fofana di bursa transfer musim panas 2020.
Hanya saja, rencana tersebut tidak terlaksana sesuai harapan. Fofana justru malah resmi gabung Leicester City. Hal ini dikarenakan rival mereka yang bernama Juventus menjadi dalang di balik semua ini.
Begini penjelasannya. Di musim panas 2020, Leicester City mengincar pemain Juventus yang bernama Merih Demiral. Mereka bahkan sudah melayangkan tawaran resmi 35 juta euro (Rp608 miliar).
Namun ternyata, klub yang berjuluk Bianconeri itu menolak mentah-mentah proposal dari The Foxes. Mereka beralasan bahwa Demiral masih menjadi pemain kunci bagi kebangkitan Si Nyonya Tua.
Alhasil, Leicester pun akhirnya beralih ke pemain Saint-Etienne yang bernama Wesley Fofana. Ternyata, urusan mereka berjalan lancar dan Fofana resmi ke Liga Inggris pada 2 Oktober 2020 yang lalu.
Dengan bergabungnya Fofana ke Leicester, maka pupus sudah impian AC Milan untuk memboyongnya ke Serie A Liga Italia, dan hal ini tidak akan terjadi jika Juventus bersedia memberikan Demiral ke Leicester.
Padahal saat itu, Milan atau Rossoneri sudah siap untuk menjual Lucas Paqueta agar mendapat dana guna mendatangkan Fofana. Sayang, The Foxes mampu bertindak lebih cepat dan berhasil mendaratkan sang bek.
Wesley Fofana baru saja resmi gabung ke Leicester City. Bersama klub sepak bola Liga Inggris tersebut, ia baru dimainkan dua kali dengan total waktu 180 menit.