x

Jadwal Final DFB Pokal Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen: Die Roten Buru Gelar Ganda

Sabtu, 4 Juli 2020 08:21 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Sepak bola Jerman bakal dipanaskan jadwal pertandingan final DFB Pokal yang mempertemukan Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen, Minggu (05/07/20) pukul 01.00 WIB.

INDOSPORT.COM – Sepak bola Jerman bakal dipanaskan jadwal pertandingan final DFB Pokal yang mempertemukan Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen, Minggu (05/07/20) pukul 01.00 WIB.

Bundesliga Jerman memang telah berakhir beberapa waktu lalu, dengan raksasa Bayern Munchen berhasil meraih gelar ke-30 mereka di ajang tersebut. Die Roten finis di peringkat 1 dengan 82 poin, unggul jauh 13 poin dari peringkat 2, Borussia Dortmund.

Meski demikian, sepak bola Jerman rupanya masih belum berakhir, karena masih menyisakan final DFB Pokal. Jadwal pertandingan final piala domestik itu akan mempertemukan Bayer Leverkusen menghadapi juara Bundesliga musim ini, Bayern Munchen, Minggu (05/07/20) pukul 01.00 WIB.

Baca Juga
Baca Juga

Bagi Leverkusen, laga puncak ini sangat penting karena menjadi satu-satunya kesempatan mereka meraih gelar pada musim ini. Apalagi, Kai Havertz dkk baru saja gagal meraih tiket ke Liga Champions musim depan karena hanya finis di peringkat 5 klasemen Bundesliga Jerman.

Pertandingan ini pun kemungkinan akan menjadi laga terakhir Kai Havertz bersama Leverkusen. Pasalnya, bintang berusia 21 tahun itu diprediksi akan hengkang ke Liga Inggris karena terus diburu oleh Chelsea. Ia pun akan bermain ngotot untuk mempersembahkan gelar juara sebelum pindah.

Sementara itu, Bayern Munchen juga tidak ingin melepaskan laga final ini begitu saja. Sebab ini menjadi kesempatan emas Manuel Neuer dkk untuk meraih gelar ganda, yakni Bundesliga Jerman dan DFB Pokal.

Baca Juga
Baca Juga

Terlebih lagi, Die Roten juga masih berpeluang untuk mengejar treble winners karena masih bertahan di Liga Champions. Mereka telah menjalani laga leg pertama babak 16 besar dengan kemenangan 3-0 atas Chelsea, dan kini tengah menunggu jadwal leg kedua.

Tim asuhan Hansi Flick ini juga baru saja menerima kabar baik setelah dua pemain pinjaman mereka, Philippe Coutinho dan Ivan Perisic resmi memperpanjang masa bakti hingga akhir musim ini. Tadinya, kedua pemain itu harus kembali ke klub masing-masing pada tanggal 1 Juli lalu.

Berikut jadwal pertandingan final DFB Pokal:

Minggu (05/07/20) Pukul 01.00 WIB Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen

Bundesliga JermanBayern MunchenBayer LeverkusenDFB PokalBola InternasionalJadwal Pertandingan Hari IniBerita Liga JermanKai Havertz

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom