x

Kabar Baik Timnas Indonesia, Kini Giliran Filipina Mundur di Piala AFF

Sabtu, 16 Mei 2020 20:39 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Peluang Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong untuk juara Piala AFF 2020 semakin lebar setelah Thailand, Malaysia dan Filipina berencana mengundurkan diri.

INDOSPORT.COM - Peluang Timnas Indonesia untuk bisa meraih juara Piala AFF 2020 terbuka lebar setelah kini giliran Filipina ingin mengunduran diri.

Sebelum Filipina, Thailand dan Malaysia sudah mengambil ancang-ancang untuk tidak mengikuti turnamen sepak bola bergengsi se-Asia Tenggara tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Dilansir dari laman Asosiasi Sepak Bola Filipina (PFF), mereka ingin mundur lantaran pandemi virus corona telah membuat kompetisi domestik ditunda hingga Desember 2020 mendatang.

"Liga harus beristirahat sampai Desember, yang akan memiliki efek mendalam pada persiapan tim nasional. Saat ini kami hanya bisa menunggu dan tidak membuat keputusan," tulis PFF.

Sementara itu, Thailand sebelumnya memutuskan ingin mundur karena ingin fokus menyelesaikan kompetisi domestik yang diperkirakan akan kembali bergulir pada September 2020 dan selesai pada April 2021.

Tentu bila ikut di ajang Piala AFF 2020 yang tidak masuk dalam kalender FIFA, sejumlah klub Thailand tidak akan memberikan izin para pemainnya memperkuat tim nasional.

Baca Juga
Baca Juga

Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong sangat diuntungkan bila Thailand, Malaysia dan Filipina tidak ikut serta.  Kini saingan terberat Timnas Indonesia hanyalah Vietnam yang pada Piala AFF 2018 lalu berhasil keluar sebagai juara.

MalaysiaVietnamThailandFilipinaTimnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalShin Tae-yong

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom