x

Resmi Dinyatakan Pulih dari Virus Corona, Wander Luiz Diserbu Bobotoh

Rabu, 15 April 2020 21:31 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Lanjar Wiratri
Setelah melakukan isolasi 14 hari, bomber anyar Persib Bandung di Liga 1 2020 yakni Wander Luiz akhirnya dinyatakan sembuh dari virus corona.

INDOSPORT.COM - Setelah melakukan isolasi 14 hari, bomber anyar Persib Bandung di Liga 1 2020 yakni Wander Luiz akhirnya dinyatakan sembuh dari virus corona.

Sebelumnya, Wander Luiz menjadi satu-satunya pemain di Liga 1 2020 yang postif terpapar virus corona pada 27 Maret 2020 lalu. Namun Wander Luiz kemudian langsung menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.

Baca Juga
Baca Juga

Setelah selesai menjalani isolasi, Wander Luiz melakukan tes virus corona kedua pada Kamis (09/04/20) lalu. Kemudian pada Rabu (15/4/20), hasil tes baru diumumkan dan Wander Luiz dinyatakan negatif corona.

Setelah dinyatakan sembuh, ia tidak bisa membendung rasa bahagianya sehingga langsung membuat postingan di Instagram.

"pertama-tama untuk berterima kasih kepada Tuhan dan kedua untuk semua orang yang berdoa untuk saya, yang mengirimi saya pesan dukungan, dan yang, seperti saya, benar-benar yakin akan kesembuhan saya. Sekarang ini resmi hasil negatif untuk covid 19," tulis Wander Luiz.

Postingan Wander Luiz itu kemudian langsung menjadi serbuan netizen yang mayoritas Bobotoh untuk memberikan selamat dan semangat untuknya.

"@black_shop33: Semoga sehat terus wanderfull,"

"@hibatullah_agung26: Alhamdulillah,"

"@nia_gemini02: Sehat teruussss @wanderluiiz_,"

"@teguhfsatrio5: COMEBACK STRONGER BRAD," tulis beberapa netizen.

Baca Juga
Baca Juga

Striker asal Brasil itu tampil menggila di awal musim. Wander Luiz saat ini menjadi top skor sementara Liga 1 2020 dengan mengoleksi empat gol dari tiga laga bersama Persib Bandung.

Persib BandungBobotohLiga IndonesiaNetizenWander LuizVirus CoronaLiga 1 2020

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom