x

Prediksi Pertandingan Liga 1 PSS Sleman vs Madura United: Agenda Balas Dendam

Jumat, 27 September 2019 21:08 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Prediksi pertandingan PSS Sleman vs Madura United pada pekan ke-21 Shopee Liga 1 2019, Minggu (29/09/19), pukul 15.30 WIB, di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

INDOSPORT.COM – Berikut prediksi pertandingan PSS Sleman vs Madura United pada pekan ke-21 Shopee Liga 1 2019, Minggu (29/09/19), pukul 15.30 WIB, di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Agenda balas dendam atau revans diusung Madura United kala bertamu ke kandang PSS Sleman. Di putaran pertama, Madura United takluk 0-1 di hadapan pendukung sendiri.

Bek Madura United, Jaimerson da Silva, ingin rekan setimnya bermain disiplin sepanjang laga. Tekanan suporter tuan rumah menjadi salah satu hal yang diwaspadai bek asal Brasil tersebut.

Baca Juga

“Suporternya besar, kami harus antisipasi itu. Kami harus main lebih baik, tenang, jangan terburu-buru, harus bisa dapat poin dari sana,” ujar Jaimerson.

Madura United saat ini berada di urutan tiga klasemen Liga 1 dengan koleksi 34 poin. Sementara itu, PSS Sleman menduduki posisi delapan dengan perolehan 28 poin.

PSS Sleman sedang dalam kondisi kurang baik usai takluk 0-4 dari Arema FC. Laga kandang terakhir melawan Persipura Jayapura juga berakhir imbang 1-1.

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, telah melakukan evaluasi terhadap timnya. Ia tidak ingin anak asuhnya mudah kehilangan bola saat memegang bola.

PSS Sleman tetap menargetkan poin penuh di laga kandang. Hanya saja, Seto tidak ingin target tersebut menjadi beban bagi anak asuhnya.

Player to Watch:

Yevhen Bokhashvili (PSS Sleman)

Striker PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Barito Putera.

Sembilan gol telah Yevhen Bokhashvili ciptakan bagi PSS Sleman di Liga 1 dan menjadikannya top skor klub. Namun demikian, ia mulai mengalami masa paceklik.

Yevhen Bokhashvili belum lagi mencetak gol dalam lima pertandingan terakhir. Striker asal Ukraina itu terakhir mencetak gol saat PSS Sleman bermain imbang 1-1 melawan Persela Lamongan, 15 Agustus 2019.

Beto Goncalves (Madura United)

Beto Goncalves melakukan selebrasi usai membobol gawang Persela Lamongan.

Beto Goncalves sejauh ini telah mencetak 10 gol dari 17 pertandingan. Catatan gol tersebut membawanya menjadi pemain lokal tersubur di Liga 1.

Striker naturalisasi kelahiran Brasil ini selalu mencetak gol dalam tiga laga terakhir Madura United. Statistik gol kandang dan tandang Beto Goncalves begitu merata dan tercatat pernah dua kali mencetak brace di laga tandang.

Prediksi Susunan Pemain:

PSS Sleman (4-3-3): Ega Risky; Jajang Sukmara, Alfonso de la Cruz, Ikhwan Ciptady, Derry Rachman; Sidik Saimima, Guilherme Batata, Brian Ferreira; Haris Tuharea, Yevhen Bokhashvili, Kushedya Hari Yudo

Madura United (4-3-3): Muhammad Ridho; Marckho Sandy, Jaimerson da Silva, Ante Bakmaz, Rendika Rama; Asep Berlian, Zulfiandi, Diego Assis; Andik Vermansah, Aleksandar Rakic, Beto Goncalves

Head to Head PSS Sleman vs Madura United:

5 Pertandingan Terakhir PSS Sleman

Baca Juga

5 Pertandingan Terakhir Madura United

Persentase Kemenangan: PSS Sleman (30%), Madura United (30%), Imbang (40%)

PreviewPSS SlemanPrediksiBeto GoncalvesMadura United FCLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaYevhen Bokhashvili

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom