Juventus Lepas Dybala ke Inter Milan Jika PSG Pulangkan Neymar ke Barcelona
INDOSPORT.COM - Juventus akan merelakan Paulo Dybala bergabung dengan rival sengit di Serie A Italia, Inter Milan, jika Paris Saint-Germain (PSG) jadi memulangkan Neymar ke Barcelona.
Paulo Dybala pada awalnya santer dikabarkan bakal bergabung dengan salah satu klub Liga Primer Inggris. Manchester United dan Tottenham Hotspur digadang-gadang sebagai klub yang meminati La Joya.
Namun, pada kenyataannya kedua klub sepak bola tersebut gagal memboyong Dybala ke Inggris. Pemain berpaspor Argentina itu kemudian menjadi target transfer raksasa Ligue 1 Prancis, PSG, dan klub Serie A Italia, Inter Milan.
Menurut Sport Mediaset, kabar terkininya, Bianconeri akan merelakan Paulo Dybala ke Inter jika PSG jadi memulangkan Neymar ke Barcelona. Mengapa demikian?
Pasalnya, Les Parisiens berencana memulangkan Neymar ke Camp Nou dengan memasukkan nama pemain Blaugrana, Philippe Coutinho dan Ivan Rakitic dalam kesepakatan.
Jika hal itu terjadi, otomatis PSG tidak jadi membeli Dybala lantaran telah memiliki dua pemain hebat, yakni Coutinho dan Rakitic. Kedatangan Dybala ke Paris pun seolah tak diperlukan lagi dan Juventus bisa melepas strikernya itu ke Inter Milan.
Neymar sendiri memang belum pasti kembali ke pelukan juara LaLiga Spanyol musim 2018/19, namun direktur PSG, Leonardo de Araujo, menyatakan bahwa pihaknya terus berkomunikasi dengan Barcelona.