x

Harry Maguire Datang, Fans Man United: Selanjutnya Fernandes dan Dybala

Sabtu, 3 Agustus 2019 10:21 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Harry Maguire, mantan pemain Leicester City.

INDOSPORT.COM – Kedatangan Harry Maguire ke Manchester United membuat para penggemar setia beramai-ramai menyerukan agar dua pemain potensial lainnya, Bruno Fernandes dan Paulo Dybala, segera menyusul bergabung di musim panas ini.

Manchester United baru saja mencapai kata sepakat dengan Leicester City untuk memboyong Maguire dengan nilai transfer yang mencapai 80 juta pounds atau sekitar Rp1,3 triliun.

Ini menjadikannya sebagai bek termahal yang pernah ada dalam sejarah klub, sekaligus menempatkan pemain asal Inggris itu di bawah tekanan besar untuk sukses bersama Setan Merah.

Baca Juga

Para penggemar pastinya menyambut gembira kedatangan Maguire ke Old Trafford. Pasalnya, sang pemain bisa menambah pilihan Ole Gunnar Solskjaer untuk memperkuat lini pertahanan skuat yang selama ini dianggap lemah.

Tak berhenti di situ saja, para penggemar juga menyerukan agar dua pemain target lainnya, Bruno Fernandes dan Paulo Dybala segera menyegel kontrak sebelum bursa transfer Liga Inggris berakhir pada hari Kamis (08/08/19) mendatang.

"Kita sudah mendatangkan Maguire dan kini kita fokus ke Bruno Fernandes dan mungkin bonus mendapatkan Dybala dari Lukaku," tulis fans @PenderSeb. 

"Harry Maguire adalah langkah pertama. Sekarang selesaikan Dybala dan Bruno Fernandes untuk mulai memperbaiki nama baik Manchester United," tulis Jerry Da Ponte. 

"Kita bisa mendapatkan keduanya (Dybala dan Fernandes). Saya pikir mempercepat merekrut Maguire adalah untuk menunjukkan ke Dybala seberapa serius kita bangkit kembali dan menantang. Tunggu saja," tulis @MarcKnowsIt. 

Sebagaimana diketahui, negosiasi Dybala sampai saat ini masih menggantung. Dia menjadi bagian dari pertukaran Romelu Lukaku antara Manchester United dan Juventus. Juventus menjadi pihak yang menyodorkan Dybala ditambah uang agar bisa memboyong Lukaku ke Turin.

Namun, striker asal Argentina itu masih belum yakin menerima tawaran Manchester United. Di samping karena klub tersebut gagal mengamankan tiket ke turnamen Liga Champions 2019/20, dia juga tidak mau jika harus potong gaji.

Baca Juga

Selain itu, Dybala juga  masih mencoba menunggu tawaran lainnya. Laporan terbaru menyebutkan bahwa saat ini Paris Saint-Germain (PSG) menjadi klub lain yang berminat atas jasa Dybala untuk menggantikan posisi Neymar.

Sementara itu, pemain Sporting Lisbon Bruno Fernandes hampir dipastikan resmi bergabung ke Manchester United setelah membela negaranya di turnamen Piala Super Portugal.

Rekan satu tim Cristiano Ronaldo di Timnas Portugal itu bahkan sudah menjalani tes medis, menyusul kesepakatan Setan Merah membayar mahar 63 juta poundsterling atau setara Rp1,1 triliun.

Bursa TransferManchester UnitedPaulo DybalaHarry MaguireSepak BolaBerita TransferBruno Fernandes

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom