x

Mantan Pelatih Real Madrid Sebut Modric Tak Pantas Terima Ballon d'Or

Jumat, 5 April 2019 09:30 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Indra Citra Sena
Luka Modric dalam laga Villarreal vs Real Madrid di Stadion de la Ceramica, Jumat (4/1/19).

INDOSPORT.COM - Mantan pelatih Real Madrid, Radomir Antic, mengklaim bahwa Luka Modric tak layak memperoleh Ballon d'Or 2018. Modric berhasil menyabet penghargaan ini setelah menyingkirkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Modric menempati peringkat pertama dalam voting yang dibuka France Football selaku inisiator penghargaan di Grand Palais, Paris, awal Desember tahun lalu.

Baca Juga

Keberhasilan Modric meraih gelar bergengsi ini memang sudah diprediksi. Pemain berpaspor Kroasia itu sukses membawa negaranya ke final Piala Dunia 2018 serta mengantarkan Real Madrid meraih trofi Liga Champions 2017/18. 

Namun, Antic justru berpendapat lain terkait kesuksesan Modric. Pria yang sempat menangani Real Madrid pada edisi 1991/92 itu menyebut bahwa Modric tak pantas diganjar trofi Ballon d'Or.

"Apakah Modric layak disebut sebagai gelandang atau pengumpan terbaik dunia, sementara ia jarang sekali mencatatkan assist?" ujar Antic, dikutip dari laman berita olahraga Marca

Baca Juga

"Bisa-bisanya ia terpilih sebagai pesepak bola terbaik dunia versi Ballon d'Or. Padahal, ia jarang mencetak gol atau memberi assist. Bagi saya hal ini tidak masuk akal," lanjut pria berusia 70 tahun tersebut.

Selain mengomentari performa Modric, Antic juga membahas masa depan Los Blancos alias Si Putih (julukan Real Madrid). Ia menganggap bahwa Antoine Griezmann patut didatangkan ke Santiago Bernabeu demi meningkatkan kualitas tim.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Internasional dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

Real MadridKroasiaLuka ModricRadomir AnticLiga SpanyolBola InternasionalSepak Bola

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom