Lalu Muhammad Zohri Juga Sempat Doakan Timnas U-19 Lawan Malaysia
Atlet lari putera asal Indonesia, Lalu Muhammad Zohri mencetak sejarah setelah menjadi yang tercepat pada nomor lari 100 meter, di ajang IAAF World U-20 Championships di Tampere, Finlandia, Rabu (11/07/18).
Lalu Muhammad Zohri berhasil melewati garis finis dengan catatan waktu 10,18 detik. Atlet asal Lombok, Nusa Tenggara Barat, ini mengalahkan dua pesaing terdekat asal Amerika Serikat, Anthony Schwartz dan Eric Harrison.
Bahkan Lalu Muhammad Zohri juga sempat memberikan doa untuk perjuangan Tim Nasional Indonesia U-19 yang berlaga di ajang Piala AFF U-18 2018. Dirinya ingin apa yang dicapainya juga menular ke rekan-rekan lainnya.
TOP 5 NEWS INDOSPORT: PUTERA MENPORA KENA BOGEM, KETUA PSSI JADI GUBERNUR.
1. Doa Untuk Timnas U-19
Lalu Muhammad Zohri menyampaikan doa tersebut melalui akun Twitter pribadinya yang bernama @lalumzohri. Dirinya mengajak masyarakat Tanah Air untuk bersama-sama mendoakan yang terbaik ke Egy Maulana Vikri dan kolega.
"Mari kita berdo'a untuk kemenangan Indonesia #TimnasDay #AFFU19MASIDN," kicau Zohri.
2. Belum Terkabul
Akan tetapi doa yang dipanjatkan Zohri belum berbuah manis. Sebab Timnas U-19 kalah 2-3 dari Malaysia U-19 lewat babak adu penalti (skor 1-1), yang membuat Garuda Nusantara tak jadi ke final Piala AFF U-18 2018.
Tiga pendangan Timnas U-19, yakni Witan Sulaeman, Firza Andika dan, Hanis Saghara gagal menemui titik temu. Hanya Lutfi Kamal dan Todd Rivaldo Ferre yang sukses mengeksekusi penalti.
3. Lengah Bola Mati
Di sisi lain pelatih Indra Sjafri memberikan penjelasan tentang kekalahan anak asuhnya dari tim lawan. Dirinya menilai kalau Indonesia U-19 lengah dengan situasi bola mati.
"Kita lihat sebenarnya kita dapat angin segar dengan gol cepat dan sayang apa yang kita wanti-wanti dan kita persiapkan soal bola-bola set pieces dari Malaysia beberapa kali cukup bisa membuat kita kedodoran tadi," terangnya.
Berikut jadwal lengkap babak final Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.