x

Lolos ke-16 Besar, Lionel Messi: Tuhan Tak Pernah Tinggalkan Argentina

Rabu, 27 Juni 2018 13:38 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Lionel Messi merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Nigeria.

Argentina akhinya sumringah setelah memastikan lolos ke babak 16 besar usai menang dramatis atas Nigeria pada laga pamungkas Grup D Piala Dunia 2018, Rabu (27/06/18).

Albiceleste menang dengan skor tipis yakni 2-1. Masing-masing gol diciptakan oleh Lionel Messi, dan Marcos Rojo. Sedangkan gol balasan Nigeria dicetak oleh Victor Moses.

Baca Juga

1. Campur Tangan Tuhan

Lionel Messi merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Nigeria.

Sang pencetak gol pertama Argentina, Lionel Messi, pun tak kuasa mengungkapkan kebahagiaannya. Kapten Albiceleste ini berujar bahwa kemenangan ini tak lepas dari andil Tuhan yang tak pernah meninggalkan Argentina. 

"Saya tahu bahwa Tuhan bersama kami dan (Ia) tidak akan meninggalkan kami," ujar Messi seperti dikutip dari The Guardian.


2. Menderita

Marcos Rojo mencetak gol.

Messi mengakui bahwa tekanan yang muncul di St. Petersburg saat melawan Nigeria sangatlah besar. Itu sebabnya Messi dan rekan-rekannya sangat bahagia merayakan kelolosan Argentina. 

"Saya tidak ingat pernah merasakan penderitaan yang sangat besar (seperti di laga hidup mati lawan Nigeria), karena situasi dan karena apa yang dipertaruhkan. Ini adalah pelepasan (beban) yang besar bagi kita semua (setelah menang)." ujar Messi yang juga didapuk sebagai Man of The Match di laga melawan Nigeria.


3. Temani Kroasia

Lionel Messi beri motivasi rekan-rekannya jelang babak kedua kontra Nigeria (27/06/18).

Argentina lolos sebagai runner up grup D menemani Kroasia yang di laga lainnya menang atas tim debutan, Islandia. Albiceleste akan ditunggu oleh lawan kuat dari Grup C di babak selanjutnya. 

Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018 Hari Ini, Rabu (27/06/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

ArgentinaNigeriaLionel MessiPiala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom