x

Sudah Masuk Skuat, 5 Pemain Bintang Ini Harus Mengubur Mimpi Tampil di Piala Dunia

Selasa, 5 Juni 2018 14:27 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
David Beckham saat berseragam Timnas Inggris.

Kurang dari dua pekan lagi, gelaran Piala Dunia 2018 akan segera dimulai. Negara-negara peserta pun berlomba-lomba untuk mengumpulkan pemain-pemain terbaiknya untuk masuk ke dalam skuat Piala Dunia. Pelatih dan ofisial pun mewanti-wanti agar para pemainnya tak alami cedera.

Pemain yang dipanggil pun tentunya berharap bisa tampil fit di Piala Dunia. Namun, nasib sial tidak ada yang tahu. Baru-baru ini pemain senior Denmark yang sudah masuk skuat Piala Dunia, Nicklas Bendtner, terpaksa batal terbang ke Rusia lantaran mengalami cedera di pertandingan liga.  

Ternyata dalam sejarahnya, cukup banyak pemain-pemain bintang andalan tim yang terpaksa harus batal tampil Piala Dunia walau sudah masuk ke dalam skuat yang dipersiapkan di panggung empat tahunan tersebut. Alasannya pun beragam, mulai dari cedera, sampai alasan non-teknis. Siapa-siapa sajakah pemain-pemain itu?

Baca Juga

1. Nicklas Bendtner (Piala Dunia 2018)

Nicklas Bendtner saat bermain untuk Timnas Denmark.

Pemain senior Timnas Denmark, Nicklas Bendtner, baru saja tertimpa nasib sial. Masuk ke dalam skuat untuk Piala DUnia 2018, Bendtner terpaksa harus batal tampil lantaran cedera. 

Eks pemain Arsenal itu mengalamai cedera paha saat membela klubnya, Rosenberg. Padahal, ia berjasa besar bagi Denmark sejak masa kualifikasi Piala Dunia. 


2. David Beckham (Piala Dunia 2010)

David Beckham (kanan) dan Wayne Rooney saat masih sama-sama di Timnas Inggris.

David Beckham bukanlah pemain biasa. Sebagai megabintang , ia memiliki kemampuan yang bisa diandalkan walau usianya sudah uzur. Beckham sejatinya akan melakoni Piala Dunia keempatnya pada 2010 di Afrika Selatan. Akan tetapi, pemain yang pernah membela Man United, Real Madrid, dan AC Milan itu harus mengubur mimpinya lantaran cedera di hari-hari terakhir jelang Piala Dunia. 

Beckham terpaksa tak dibawa oleh Fabio Capello karena mengalami cedera Archilles tendeon. Beckham pada akhirnya tetap berangkat ke Afsel walau sebagai ofisial tim. 


3. Santiago Canizares (Piala Dunia 2002)

Santiago Canizares saat membela Timnas Spanyol.

Kiper legendaris Valencia ini terpaksa tak berangkat ke Piala Dunia 2002 walaupun sudah masuk jajaran kiper terpilih timnas Spanyol. Canizares mengalami cedera di hari-hari akhir jelang Piala Dunia. Tragisnya, cedera yang ia alami bukan karena bermain sepakbola, melainkan kecelakaan. 

Canizares secara tak sengaja menjatuhkan botol beling ke kakinya. Pecahan botol tersebut melukai kaki Canizares sehingga ia harus mendapat perawatan. 


4. Michael Ballack (Piala Dunia 2010)

Michael Ballack saat mencetak gol dengan seragam Timnas Jerman.

Siapa yang tak tahu Ballack. Gelandang bertalenta ini telah sukses berkarier di dua klub raksasa Eropa, yaitu Bayern Munchen dan Chelsea. Ia pun menjadi andalan timnas Jerman di sejumlah turnamen. 

Menjelang Piala Dunia 2010 lalu, ia masih fit bermain di level tingg. Bahkan, ia berjasa besar dengan mencetak empat gol di babak kualifikasi. Sayang, menjelang Piala DUnia 2010, Ballack harus mengalami cedera yang didapatkannya di final Piala FA. Padahal, ia masih diharapkan untuk memimpin rekan-rekannya di tim Panser. 


5. Alfredo Di Stefano (1962)

Legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano, dengan piala penghargaan pribadinya.

Penyerang asal Argentina yang merupakan salah satu legenda terbesar Real Madrid ini mengalami 'nasib sial' tiap akan bermain di turnamen besar antarnegara. Di Piala Dunia 1950, ia tak bermain lantaran Argentina memboikot turnamen. Bertahun-tahun setelah itu, ia pindah kewarganegaraan menjadi Spanyol. 

Namun, ketika ia siap membela Tim Matador di Piala Dunia 1962, ia justru mengalami cedera yang akhirnya membuat dirinya tak bermain di Piala Dunia sepanjang kariernya. 

InggrisJermanPiala DuniaMichael BallackDavid BeckhamAlfredo Di StefanoDenmarkPiala Dunia 2018Nicklas BendtnerSantiago CanizaresPiala Dunia 2010Piala Dunia 2002Bola InternasionalListicle Piala Dunia 2018TRIVIA

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom