x

Dipuji Bobotoh, Ardi Idrus Beri Respons Mengejutkan

Sabtu, 5 Mei 2018 19:43 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Ardi Idrus, pemain Persib Bandung.

Persib Bandung kembali ke Bandung tanpa poin, setelah takluk dengan skor 1-2 dari Madura United pada pertandingan pekan ketujuh kompetisi Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (04/05/18) lalu.

Meski tim berjuluk Maung Bandung gagal mengamankan poin, namun perjuangan pemain Persib diapresiasi Bobotoh, termasuk performa Ardi Idrus yang dinilai tampil apik menjaga lini pertahanan.


1. Tanggapan Ardi

Bobotoh, kelompok pendukung Persib Bandung.

Menurut Ardi, sebagai pemain belakang ia harus bisa menjaga lini pertahanan Maung Bandung dari serangan lawan. Sehingga, saat mendapatkan kesempatan bermain ia selalu tampil habis-habisan.

"Aku sebagai bertahan harus kerja keras menjaga gawang, seperti sebelumnya biasa aja," kata pemain yang menggunakan nomor punggung 3 ini di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Sabtu (05/05/18).

Baca Juga

2. Masih Panjang

Bek kiri baru Persib Bandung, Ardi Idrus.

Ardi tidak ingin terbuai dengan pujian yang diberikan oleh Bobotoh, karena menurutnya perjuangan Persib di kompetisi kasta tertinggi sepak bola nasional baru tujuh pekan dan masih panjang.

"Jalan masih panjang harus fokus, Persib juga masih di bawah harus kerja keras lagi," tegas mantan pemain PSS Sleman ini.


3. Petik Banyak Pelajaran

Madura United vs Persib.

Setelah melalui tujuh pekan kompetisi Liga 1 2018 bersama tim Maung Bandung, Ardi merasa banyak pengalaman berharaga yang didapatnya salah satunya mental bertanding. Apalagi, sebelumnya ia hanya bermain di Liga 2.

"Faktor mental, saya harus banyak belajar sabar karen beda di Liga 1 dan Liga 2," tegas pemain asal Ternate ini.

Persib BandungBobotohMadura United FCLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom