x

Aura El Clasico Warnai Sekolah Kepelatihan di Spanyol

Kamis, 19 April 2018 05:52 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Caption

Salah satu legenda dan mantan ikon Real Madrid, Raul Gonzalez saat ini tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti sekolah kepelatihan di negara asalnya, Spanyol.

Nantinya ia akan mengikuti kursus untuk pelatih terlebih dulu yang diberikan oleh Federasi Sepakbola Eropa, UEFA dan juga Federasi Sepakbola Spanyol, RFEF.

Baca Juga

1. Mulai Mengikuti Standar Lisensi Kepelatihan

Raul Gonzalez, legenda Real Madrid dan Timnas Spanyol.

“Kami akan mengikuti Lisensi A dan B pada tahun pertama, semua ini berkat bantuan dari Federasi (Spanyol), Ginez Fernandez (mantan Timnas Spanyol), dan juga UEFA,” pungkas Raul kepada Marca.

“Ini adalah langkah awal untuk melatih dan untuk menjadi pelatih minimal di level muda dulu, jika sudah melewati satu tahun dan kami menerima UEFA Pro, maka kami baru bisa melatih klub apapun,” tambahnya.


2. Tidak Ada Pelatih Panutan

Raul Gonzalez dan Manuel Pellegrini saat masih kerja sama di Real Madrid.

Saat masih aktif sebagai pemain, Raul telah bermain bagi empat klub yang berbeda, yaitu Real Madrid, Schalke 04, Al Sadd, dan New York Cosmos, serta Timnas Spanyol.

Kurang lebih ia aktif bermain di level profesional atau senior dari tahun 1994 hingga 2015, selama kurang lebih 21 tahun artinya Raul telah banyak ditangani oleh banyak pelatih dengan karakter yang berbeda-beda.

Meski demikian, pria Spanyol yang kini telah berusia 40 tahun ini mengaku tidak ada satupun sosok pelatih yang membuatnya berkesan atau dijadikannya sebagai panutan.

“Saya punya banyak sekali pelatih saat bermain di Real Madrid, Schalke, juga Timnas (Spanyol). Kita semua selalu belajar dan pastinya setiap orang harus bisa menentukan atau menemukan cara mereka sendiri, jadi kita bisa melihat apa yang terjadi nantinya,” tambahnya.


3. Bertemu dengan Xavi Hernandez

Raul Gonzalez (kiri/legenda Real Madrid) dan Xavi Hernandez (legenda Barcelona).

Di sekolah kepelatihan yang akan dimulai nanti, Raul akan bertemu dengan kompatriotnya di Timnas Spanyol, Xavi Hernandez yang merupakan legenda dari Barcelona.

Tentu sudah bukan hal yang baru lagi jika Raul dan Xavi pernah sama-sama bersaing dan berjibaku di lapangan sepakbola karena mereka membela dua klub yang berbeda dan juga mempunyai sejarah rivalitas yang tinggi.

“Ya, Xavi nanti akan tiba keesokan harinya, tapi bukan hanya dia karena banyak juga rekan satu tim atau beberapa pemain yang dulunya bersaing juga hadir. Saya yakin kursus itu akan menyenangkan dan kami akan banyak belajar,” tambahnya.

Real MadridSpanyolBarcelonaXavi HernandezEl ClasicoLiga SpanyolTim Nasional Spanyol

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom