x

Top 5 News: Awal Mula Kericuhan Arema vs Persib Hingga Permintaan Maaf Aremania ke Bobotoh

Senin, 16 April 2018 21:32 WIB
Penulis: Fery Andriawan | Editor: Lanjar Wiratri
Top 5 News

Berikut 5 berita terpanas INDOSPORT hari ini, Senin (16/04/2018).

Baca Juga

1. Minta Maaf ke Bobotoh dan Persib, Aremania Beri Tuntutan Ini untuk Manajemen Arema FC

Persib Bandung Disambut Bobotoh.

Pertandingan yang dihelat pada Minggu (15/04/18) kemarin itu pun turut memakan korban dari pihak Persib. Terutama pelatih Persib Mario Gomez yang terluka di bagian kepala akibat terkena lemparan benda dari oknum suporter.

Atas kerusuhan tersebut, Aremania selaku suporter tuan rumah pun mengutarakan permintaan maaf, tak hanya pada Persib namun juga seluruh pendukung klub Maung Bandung, para Bobotoh. 

Baca selengkapnya: Minta Maaf ke Bobotoh dan Persib, Aremania Beri Tuntutan Ini untuk Manajemen Arema FC


2. Terungkap! Ini Awal Mula Terjadinya Kericuhan yang Terjadi di Laga Arema vs Persib

Petugas kepolisi memeriksa isi tas sejumlah bobotoh.

"Kerusuhan ini awalnya terjadi salah paham antara security internal (match steward) dengan suporter. Teman-teman Aremania terpancing emosi karena ada upaya melindungi wasit yang memang menjadi tugas kami," kata Yedi Setiawan Ujung, Kapolres Malang.

"Mereka lalu mencoba masuk karena kecewa dengan wasit. Karena sebelumnya ada kartu merah juga (sehingga patut diduga menjadi penyebab kekecewaan suporter)," lanjutnya.

Baca selengkapnya: Terungkap! Ini Awal Mula Terjadinya Kericuhan yang Terjadi di Laga Arema vs Persib


3. Laga Arema vs Persib Ricuh, Pentolan Viking Beri Tuntutan Ini ke PSSI

Yana Umar

Melihat kejadian tak menyenangkan yang mewarnai laga antara Maung Bandung dan Singo Edan tersebut, Yana memberikan tuntutan kepada PSSI terkait kerusuhan yang terjadi. 

Yana meminta agar PSSI segera mengambil tindakan atas apa yang terjadi dalam laga kedua klub biru itu. Terlebih lagi, melihat kejadian tersebut juga mendapat sorotan besar dari media.

Baca selengkapnya: Laga Arema vs Persib Ricuh, Pentolan Viking Beri Tuntutan Ini ke PSSI


4. Ini Pasal yang Cocok untuk Kasus Arema FC vs Persib Bandung

Arema FC saat sedang latihan.

Arema FC kemarin (15/04/18) menahan imbang Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan Malang dalam laga lanjutan pekan keempat Liga 1 2018.

Namun dari laga semalam menyisakan cerita sedih. Pasalnya kericuhan di lapangan hijau kembali terjadi, para suporter Arema yang tak terima karena merasa wasit lebih berpihak ke kubu Persib mulai merangsek ke lapangan.

Dari hasil ricuh semalam, pastinya panpel Liga 1 tak akan tertinggal diam. Jika dilihat dari regulasi yang dikeluarkan oleh Liga 1 2018, Arema akan dikenakan pasal 12 poin E.

Baca selengkapnya: Ini Pasal yang Cocok untuk Kasus Arema FC vs Persib Bandung


5. Tanpa Peluit Panjang, Status Pertandingan Arema vs Persib Diputuskan Secara Darurat

Milan Petrovic memberikan instruksi dalam sesi latihan Arema FC.

Kericuhan hebat yang melanda Stadion Kanjuruhan Malang tak hanya merugikan Arema FC secara tim.

Skor 2-2 yang terpampang di papan elektronik pun belum diputuskan secara final, lantaran tidak ada peluit panjang yang ditiupkan oleh wasit Handri Kristanto.

Padahal, tim berlogo kepala singa sedang berjuang keras meraih kemenangan setelah gol Balsa Bozovic.

Baca selengkapnya: Tanpa Peluit Panjang, Status Pertandingan Arema vs Persib Diputuskan Secara Darurat

Persib BandungLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom