x

3 Kemiripan yang Dimiliki Persija Jakarta dan Bali United

Sabtu, 17 Februari 2018 16:36 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Persija Jakarta vs Bali United.

Final Piala Presiden 2018 ini nampaknya akan menyajikan laga yang cukup sengit. Persija Jakarta kembali pulang ke rumahnya untuk menjamu Bali United di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Sabtu (17/02/18) malam ini. 

Persija Jakarta sendiri telah dinyatakan terlebih dahulu mengamankan tiket menuju babak final Piala Presiden 2018 usai berhasil menekuk PSMS Medan pada Senin (12/02/18) lalu. Persija menang agregat 5-1 dari skuat berjuluk Ayam Kinantan tersebut.

Preskon jelang Final Piala Presiden 2018 Persija Jakarta vs Bali United dan PSMS Medan.

Skuat yang digawangi oleh Stefano Lilipaly dkk tersebut akhirnya menyusul kemenangan di leg kedua mereka usai menekuk Sriwijaya FC pada Rabu (14/02/18) malam lalu dengan skor 1-0 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar. 

Sebelumnya, di leg pertamanya, kedua klub tersebut cukup beradu sengit untuk meraih kemenangan di Stadion Jakabaring, Palembang. Namun hasil dari pertandingan tersebut pun berakhir imbang dengan skor 0-0.

Baca Juga

Jika ditilik kembali, dua klub raksasa Indonesia tersebut rupanya memiliki kesamaan dalam beberapa hal. Berikut INDOSPORT berhasil merangkum deretan kemiripan yang dimiliki oleh Persija dan Bali United:


1. Pertama Kali Jamah Babak Final Piala Presiden

Logo Piala Presiden 2018.

Bali United dan Persija Jakarta adalah dua klub yang tercatat sebagai klub yang sebelumnya tak pernah meraih posisi di babak final Piala Presiden. 

Persija sendiri tersingkir dari Piala Presiden 2015 usai ditahan imbang oleh Mitra Kukar dalam laga di babak penyisihan Grup C. Nasib serupa juga diraih oleh Persija kala mereka terpaksa terhenti di babak penyisihan grup Piala Presiden 2017. 

Sedangkan Bali United sendiri memang baru pertama kali pada musim ini mengikuti Piala Presiden 2018. Tentu saja, menjadi sebuah catatan yang impresif bagi klub kesayangan Semeton Dewata tersebut untuk mencapai final pada turnamen musim ini.


2. Gagal Bersama di Laga Perdana Piala AFC

Logo AFC cup.

Baik Persija maupun Bali United sama-sama gagal melalui laga perdana mereka di Piala AFC 2018. Besar kemungkinan hal tersebut dikarenakan performa mereka yang tak maksimal usai kelelahan menjalani laga Piala Presiden. 

Persija gagal meraih kemenangan di laga perdana mereka melawan klub besar asal Malaysia, Darul Takzim beberapa waktu lalu. Klub asuhan Stefano Cugurra Teco tersebut ditekuk tanpa ampun oleh lawannya dengan skor 3-0.

Nasib serupa juga diraih oleh Bali United yang ditekuk oleh klub asal Mynmar, Yangon United di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar. Klub yang digawangi oleh Stefano Lilipaly tersebut menelan kekalahan dengan skor 1-3.


3. Dihuni Deretan Mantan Penggawa Persib

Logo Persib Bandung.

Persija dan Bali United rupanya sama-sama digawangi oleh para mantan penggawa Persib. Sederet mantan pemain klub Bandung akan memperkuat keduanya dalam sepanjang rangkaian laga Piala Presiden 2018 ini. 

Di tubuh Persija sendiri, deretan pemain bintang mereka seperti Andritany Ardhiyasa, Maman Abdurahman, Asri Akbar, dan Ahmad Syaifullah sempat memperkuat klub berjuluk Maung Bandung tersebut di musim yang berbeda.

Sedangkan Bali United sendiri kini memiliki sejumlah pemain yang dulu sempat membela Persib, seperti Dias Angga Putra, M. Taufiq, Yandi Sofyan, dan Ilija Spasojevic. Keempat pemain Bali United itu merupakan pemain andalan Persib Bandung pada saat meraih gelar juara Piala Presiden 2015.

Persija JakartaPiala PresidenBali UnitedLiga IndonesiaPiala Presiden 2018

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom