x

Nilmaizar Antisipasi Trio Penyerang Bhayangkara FC

Kamis, 14 September 2017 02:51 WIB
Kontributor: Taufik Hidayat | Editor: Yohanes Ishak
Nilmaizar, pelatih Semen Padang FC.

Tren positif Bhayangkara FC yang dalam lima pertandingan terakhir belum terkalahkan dengan catatan empat kemenangan dan satu hasil imbang jadi perhatian khusus pelatih Semen Padang, Nilmaizar.

Rekor bagus tersebut disebut arsitek asli Ranah Minang itu tidak lepas dari ketajaman dan kecepatan penyerang-penyerang yang dimiliki The Guardian.

Secara khusus Nilmaizar menyebut tiga nama, yaitu Ilham Udin Armaiyn, Dendy Sulistyawan, dan Ilija Spasojevic sebagai tiga pemain yang wajib diwaspadai lini pertahanan timnya.

Baca Juga

Di laga terakhir tim asuhan Simon McMenemy sukses menekuk Persipura Jayapura dengan skor 2-1. Hasil tersebut mengantarkan Bhayangkara FC ke puncak klasemen sementara menggeser Bali United.

Bhayangkara FC (BFC) saat sedang latihan.

"Bhayangkara FC  tim bagus. Apalagi di pertandingan terakhir mereka sukses menekuk Persipura Jayapura 2-1," jelas Nilmaizar.

Untuk bisa menghentikan laju para penyerang tim tamu, Nil mengaku sudah menyiapkan formula khusus guna meredam trio Bhayangkara FC.

"Mereka punya Ilham Udin Armaiyn, Dendy Sulistyawan, ada (Ilija) Spasojevic yang sudah lama tidak main. Dia pernah main di Malaysia dan kami sudah antisipasi, cara dan bagaimana besok (Jumat, 15/09/17) kita lihat di lapangan," jelasnya.

Pada pertandingan menghadapi Bhayangkara FC nanti, Nilmaizar mengisyaratkan bakal kembali memainkan rekrutan anyarnya, Elvis Nuh Harewan.

Elvis Nuh Harewan, pemain anyar Semen Padang FC.

Di pertandingan terakhir saat menahan imbang Persib Bandung 2-2, pemain asal Papua itu dipercaya turun dari  menit pertama. Meski tidak dimainkan selama 90 menit, namun penampilannya dinilai cukup bagus.

"Dengan Elvis harus pelan-pelan. Dia baru bergabung sebulan ini, kami coba dia lebih intensif menjaga pertahanan karena kami butuh orang bisa fight di situ. Mudah-mudahan besok (Jumat) dia bisa maksimal," ulasnya.

Sekadar informasi, Semen Padang dijadwalkan menjamu Bhayangkara FC di Stadion H Agus Salim, Padang, Jumat (15/09/17). Pertandingan tersebut dipastikan bakal jadi laga krusial bagi kedua tim untuk bisa memetik tiga poin.

Semen PadangNilmaizarLiga IndonesiaBhayangkara FCLiga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom