x

(FOTO) Jenis Rumput Stadion GBK Layaknya Milik Allianz Arena

Jumat, 9 Juni 2017 21:17 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ramadhan
Renovasi GBK Jelang Asian Games 2018

Proses renovasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta saat ini terus dipercepat. Salah satu hal yang menjadi pusat perhatian adalah mengenai penggunaan rumput lapangan. Kabarnya rumput stadion tersebut sudah ditanam dan dalam masa perawatan lebih lanjut.

Berdasarkan informasi yang didapat INDOSPORT dari sumber terpecaya, rumput Stadion GBK ternyata menggunakan jenis zoysia matrella atau rumput manila. Jenis rumput ini ternyata masih sama seperti sebelum renovasi dan dipilih lantaran kondisinya dan tipe tidak gampang rusak.

"Iya jenis rumput yang digunakan adalah zoysia matrella," ujar sumber tersebut secara singkat.

Rumput jenis zoysia matrella nyatanya sama dengan rumput yang digunakan di Allianz Arena, markas klub Bayern Munchen. Jenis rumput ini juga lazim digunakan stadion-stadion kelas dunia. Selain Allianz Arena, jenis rumput kelas satu standar FIFA itu juga sudah digunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api GBLA), Bandung.

Adapun hal yang baru yakni dalam renovasi GBK adalah penambahan lift penonton yang terletak di seluruh penjuru stadion. Kemudian ada juga tempat khusus penonton disabilitas yang berjumlah 200 kursi di lantai dasar.

SUGBK juga nantinya akan dilengkapi perangkat keamanan tercanggih dan high speed broadband Wifi. Kemudian terdapat juga pencahayaan stadion terbaik demi mendukung Asian Games 2018. 

Saat ini, tiang gawang di kedua sisi lapangan juga dikabarkan sudah terpasang, begitu pula dengan sebagian bangku penonton. Para pekerja saat ini tengah disibukkan dengan proses pengecatan rangka atap stadion. 

Asian Games 2018Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)Allianz ArenaStadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom