Berkarier di Liga Belgia, Marselino Ferdinan Malah Disebut Pemain Malaysia
Ketika KMSK Deinze merilis kabar Marselino Ferdinan di akun Instagram, ada salah satu oknum yang menyebut bahwa gelandang berusia 19 tahun itu berasal dari Malaysia.
Komentar ini langsung diserbu oleh netizen Tanah Air. Marselino Ferdinan adalah aset Timnas Indonesia yang sudah membuktikan bahwa ia bisa bersaing di kancah Eropa.
"Malaysian Player," ungkap pemilik akun Instagram @muh.hazmi** dengan emoji bendera Malaysia.
"King of Malaysia," timpal pemilik akun Instagram @dylanich**.
"Dorang dari Penang pun," komentar lainnya dari akun IG @lierf** yang menyebutkan bahwa Marselino berasal dari Penang, Malaysia.
Namun, hal itu dibantah oleh penggemar Indonesia. Marselino Ferdinan merupakan pemain kelahiran Indonesia yang besar di Surabaya.
"Siapa yang kamu maksud pemain Malaysia? Coba kamu tag namanya dan bilang apakah dia pemain Malaysia? Lalu apa tanggapan dia?" timpal akun @mrivan**.
"Malu ya sama player negara sendiri, sampai player negara lain diklaim," komentar pedas dari pemilik akun Instagram @kingzuc**.
"Malaysia gak tau diri dan gak punya jati diri, makanya semua yang ada di Indonesia mau diklaim, karena Malaysia selain miskin akhlak juga miskin budaya," ungkap @kuntianyi**.
Namun, banyak juga yang meluruskan bahwa oknum yang mengklaim Marselino Ferdinan dari Malaysia adalah orang Indonesia yang hanya mencari perhatian di media sosial.