Liga 1

Lawan PSM, Menanti Debut Stefano Beltrame dan Kevin Ray Mendoza di Persib

Jumat, 1 Desember 2023 19:30 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Bojan Hodak, saat menghadapi Arema FC pada pertandingan Liga 1 2023-2024 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Rabu (08/11/23). (Foto: Arif Rahman/INDOSPORT) Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib, Bojan Hodak, saat menghadapi Arema FC pada pertandingan Liga 1 2023-2024 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Rabu (08/11/23). (Foto: Arif Rahman/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, bicara mengenai peluang dua pemain anyar Kevin Ray Mendoza Hansen dan Stefano Beltrame debut pada pertandingan Liga 1 2023-2024, menghadapi PSM Makassar, Senin (04/12/23).

Menurut pelatih asal Kroasia ini, peluang Kevin Ray Mendoza untuk tampil pada pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, sangat besar.

Pasalnya, pada masa persiapan untuk menghadapi PSM Makassar, Teja Paku Alam mengalami cedera. Saat ini, penjaga gawang Persib tersebut sudah mulai berlatih kembali meskipun belum pulih 100 persen.

Sehingga, kehadiran Kevin Ray Mendoza membuat Bojan Hodak memiliki beberapa alternatif untuk mengisi posisi penjaga gawang saat Teja Paku Alam diragukan tampil.

"Oke, Kevin merupakan penjaga gawang jadi dia bisa langsung bergabung. Beruntungnya dia datang ketika Teja mengalami cedera dua hari lalu," kata Bojan Hodak di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Jumat (01/12/23).

"Hari ini dia sudah mulai berlatih lagi dan belum dalam kondisi seratus persen. Jadi bagus karena kami punya lebih banyak pilihan," jelas Bojan Hodak.

Sebelum bergabung dengan Persib, Kevin Ray Mendoza sejak 2021 bermain untuk tim Kuala Lumpur FC di Liga Super Malaysia. Klub tersebut sebelumnya dilatih juga oleh Bojan Hodak.

Kevin Ray Mendoza dikontrak oleh manajemen Persib dengan durasi 18 bulan. Diharapkan Kiper kelahiran Herning, Denmark, 29 September 1994 bisa menambah kekuatan tim Maung Bandung di posisi penjaga gawang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kevin merupakan pemain berdarah Denmark dan Filipina. Dia memilih berkewarganegaraan Filipina dan membela tim nasional. Belum lama ini, dia tampil membela the Azkals di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 beberapa waktu lalu.

Sedangkan untuk Stefano Beltrame, Bojan Hodak menilai pemain yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi. 

Pasalnya, ada perbedaan cuaca antara negaranya Italia yang saat ini mulai memasuki musim dingin dengan Indonesia yang cuacanya cukup panas.

"Untuk Stefano dia masih butuh waktu karena datang dari Eropa dan dan di sana suhunya itu minus. Jadi baginya sangat panas di sini dan masih butuh waktu sekitar satu pekan," ucap Bojan Hodak.

Butuh Adaptasi

Lebih lanjut Bojan Hodak menuturkan, melihat kondisinya, Stefano Beltrame masih membutuhkan waktu beradaptasi sekitar dua pekan, sehingga kemungkinan besar baru bisa tampil pada pekan ke-22 Kompetisi Liga 1 2023-2024. 

"Mungkin kami baru bisa memperkenalkan mereka (tampil) berdua di pekan depan," jelas Bojan Hodak.

Seperti diketahui, Stefano Beltrame merupakan pemain berkebangsaan Italia pertama yang bergabung dengan tim Maung Bandung, sejak menggunakan jasa pemain asing pada Liga Indonesia 2003 silam. 

Selain itu, sebelum menjadi bagian dari skuad Maung Bandung, Stefano bermain untuk klub asal Portugal, CS Maritimo Funchal (2020-2023). Bersama klub tersebut dia bermain sebanyak 43 pertandingan dan mencetak 2 gol. 

Stefano juga tercatat pernah membela Juventus di Serie A Liga Italia. Saat itu, dimasukkan pelatih Antonio Conte menggantikan Claudio Marchisio ketika Si Nyonya Tua ditahan imbang 1-1 oleh Genoa, Januari 2013 silam.

Bergabungnya Stefano, membuat posisi gelandang serang di tim kebanggaan Bobotoh kembali terisi, setelah manajemen Persib mengembalikan Levy Madinda ke klub lamanya Johor Darul Takzim.

Gelandang asal Gabon tersebut, dikembalikan ke JDT karena durasi peminjamannya sudah berakhir. Sehingga, dia hanya setengah musim memperkuat Persib.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom