3 Bintang AC Milan Cedera dan Bakal Absen di Liga Italia: Leao Bikin Pusing
Dan jika Rafael Leao dinyatakan sudah fit, dia baru bisa dimainkan saat AC Milan menghadapi Atalanta pada 10 Desember mendatang.
Hilangnya Rafael Leao jelas menjadi pulukan tersendiri bagi skuat Stefano Pioli. Pasalnya, Leao merupakan tumpuan di lini depan.
Selain itu, AC Milan butuh kemenangan atas Frosinone demi mengejar ketertinggalan poin dari Juventus (30) dan Inter Milan (32) yang kini menguasai puncak klasemen Liga Italia.
Tidak hanya Rafael Leao, AC Milan juga dipastikan tanpa bek Malick Thiaw yang sebelumnya tampil memperkuat AC Milan saat menghadapi Borussia Dortmund di Liga Champions.
-Bek asal Jerman tersebut mengalami cedera otot paha belakang usai jalani pemeriksaan pada Rabu kemarin, menurut laporan Milan News.
AC Milan tidak menyebutkan berapa lama Thiaw akan absen, namun pemain berusia 22 tahun itu akan jalani tes lanjutan dalam tujuh hingga 10 hari mendatang.
-Dengan cederanya Malick Thiaw, maka kondisi lini pertahanan AC Milan pun semakin keropos. Namun Stefano Pioli tampaknya sudah menyiapkan pemain untuk menggantikannya.
Pioli hanya akan memainkan Fikayo Tomori untuk pertandingan melawan Frosinone, dengan Jan Carlo Simoc harus dipanggil dari Primavera untuk jalani debutnya di Serie A.
Selain itu, AC Milan juga dipastikan tanpa Simon Kjaer yang masih mengalami cedera otot yang membuatnya kesulitan untuk berlari.
Simon Kjaer saat ini masih menjalani pemulihan untuk mengurangi rasa sakit di bagian otot kakinya. Namun pemulihan ini tidak bisa selesai tepat waktu sebelum laga melawan Frosinone.
Terlepas dari kondisi 3 pemain itu, Milan News mengabarkan bahwa Bennacer, Okafor, Pellegrino dan Sportiello sudah mulai jalani latihan. Kemungkinan mereka akan tampil dari bangku cadangan di laga AC Milan vs Frosinone.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom