In-depth

Capek Gotong Man United Bertahun-tahun, Saatnya Bruno Fernandes Tinggalkan Old Trafford?

Kamis, 30 November 2023 19:00 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© REUTERS/Umit Bektas
Ekspresi sedih terlihat di wajah Bruno Fernandes usai pertandingan pada laga Liga Champions di Stadion RAMS Park, Rabu (29/11/23), (Foto: REUTERS/Umit Bektas) Copyright: © REUTERS/Umit Bektas
Ekspresi sedih terlihat di wajah Bruno Fernandes usai pertandingan pada laga Liga Champions di Stadion RAMS Park, Rabu (29/11/23), (Foto: REUTERS/Umit Bektas)
Performa Apik Sang Kapten yang Sia-sia

Jika ada yang perlu dijadikan kambing hitam atas hasil buruk Manchester United di RAMS Park, maka jawabannya jelas bukan Bruno Fernandes.

Dengan ponten 8,7 ia menjadi pemain terbaik Iblis Merah versi WhoScored dan di laga ini sang kapten menunjukkan jika dirinya memang bisa jadi pembeda di laga krusial.

Termasuk melawan Galatasaray semalam, Opta mencatat jika Fernandes sudah mengemas gol dan assist secara bersamaan di 16 partai berbeda sejak debutnya bersama Manchester United pada Februari 2020 silam.

Tidak ada pemain dari klub Liga Inggris lain yang bisa menyamai capaian ini kecuali Mohamed Salah bersama Liverpool.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kualitas kelas dunia Fernandes juga semakin dipertegas dengan catatan delapan assist yang sudah ia registrasikan di Liga Champions sejak 2021/2022 hanya dari 12 pertandingan saja.

Cuma Vinicius Junior (13) dan Kevin De Bruyne (9) saja yang sudah membidani lebih banyak gol namun perlu dicatat bahwa kedua bintang Real Madrid juga Manchester City itu tampil reguler di Liga Champions.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sedangkan Fernandes bersama Manchester United absen di panggung terelite Eropa musim lalu dan hanya berlaga di Liga Europa.

Dengan statistik seperti ini, Fernandes sepertinya layak untuk mendapatkan kesempatan bermain di klub yang lebih besar lagi agar statistiknya tidak terbuang percuma.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Menarik untuk menanti bagaimana kelanjutan komitmen sang playmaker yang sebenarnya dikenal sangat loyal pada Manchester United ini.

Kontrak yang mengintat kedua belah pihak masih berlaku sampai Juni 2026 dengan opsi perpanjangan setahun namun jika sampai The Red Devils gagal lolos ke Liga Champions musim depan, jangan heran bila Bruno Fernandes meminta dijual dan meninggalkan Old Trafford.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom