In-depth

Coach Justin 'Kuliti' 4 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia vs Filipina: Cetek Banget!

Kamis, 23 November 2023 13:28 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© PSSI
Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick menjatuhkan pemain Filipina usai berebut bola pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Rizal Memorial Stadium, Selasa (21/11/23). Copyright: © PSSI
Pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick menjatuhkan pemain Filipina usai berebut bola pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Rizal Memorial Stadium, Selasa (21/11/23).

INDOSPORT.COM - Pengamat sepak bola Justinus Lhaksana alias Coach Justin 'kuliti' empat pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang tampil kurang maksimal di laga kontra Filipina.

Timnas Indonesia gagal memetik kemenangan di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Meladeni Timnas Filipina, skuat Garuda hanya bermain imbang di angka 1-1.

Filipina berhasil unggul terlebih dulu berkat gol dari Patrick Reichelt di babak pertama, ketika Jordi Amat melakukan blunder dan terlambat menutup lini pertahanan.

Beruntung Saddil Ramdani bisa menyamakan kedudukan di babak kedua, sehingga skuat Garuda selamat dari kekalahan, dan masih menjaga asa untuk lolos ke babak berikutnya.

Namun, ada catatan khusus yang diberikan Justinus Lhaksana alias Coach Justin pada para pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

Berikut INDOSPORT merangkum evaluasi Coach Justin terhadap pemain Timnas Indonesia, dilansir dari kanal YouTube Justinus Lhaksana.

1. Rafael Struick

Pemain naturalisasi muda, Rafael Struick didapuk menjadi striker Timnas Indonesia sejak menit awal. Namun, pemilik nomor punggung 9 itu kesulitan melakukan finishing.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Coach Justin mengaku jika Rafael Struick sebenarnya memiliki kemampuan yang bisa mendongkrak performa Timnas Indonesia, hanya saja permainannya masih belum matang.

"Struick ini skillfull, cuma kelihatan banget ini pemain jam terbangnya itu cetek, berapa kali mengambil keputusan yang salah, sehingga tidak terjadi serangan yang benar-benar bermanfaat seperti melawan Irak."

"Dia main cukup bagus, cukup solid, cuma kelihatan banget (minim jam terbang). Inilah resiko kalau punya banyak pemain muda. Jujur, di babak pertama amburadul," ucap Coach Justin.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom