Timnas Indonesia

Wawancara Khusus Purwanto Suwondo: Harapan untuk Arkhan Kaka dan Timnas Indonesia U-17

Rabu, 15 November 2023 10:51 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Arkhan Kaka saat tampil di Piala Dunia U-17. Foto: Fitra Herdian/INDOSPORT. Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Arkhan Kaka saat tampil di Piala Dunia U-17. Foto: Fitra Herdian/INDOSPORT.
Purwanto Suwondo soal Arkhan Kaka dan Timnas U-17

Q: Halo, Mas Purwanto apa kabar?

A: Baik Mas, sehat selalu.

Q: Datang bersama siapa mendukung ke Surabaya?

A: Kebetulan lagi ikut semua keluarga. Saya, ibunya Arkhan dan saudara-saudara ada waktu untuk melihat langsung Arkhan.

Q: Arkhan mencetak 2 gol dalam 2 laga di Piala Dunia U-17, apa komentarnya?

A: Tentu bangga. Karena saya bilang ke Arkhan ini bagus untuk pembelajaran, tidak ada besar kepala dan terus rendah hati. Bahwasanya ini adalah proses buat dia untuk sukses di sepak bola.

Q: Sebagai pelatih, evaluasi Anda soal performa Arkhan Kaka dan Timnas U-17 bagaimana di Piala Dunia U-17?

A: Dari laga pertama (imbang 1-1 lawan Ekuador) sampai laga kedua (imbang 1-1 lagi lawan Panama), performa Arkhan Kaka terus meningkat. Mudah-mudahan progres ini terus berlanjut untuk Arkhan dan Timnas U-17.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Q: Terakhir, apa harapan Anda untuk Arkhan Kaka dan Timnas U-17?

A: Harapan saya adalah mereka (Timnas U-17) selalu belajar, menaikkan level dan meraih hasil terbaik selama Piala Dunia U-17 ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom