INDOSPORT.COM – Rumor transfer klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, dibuka dengan perebutan Rayan Cherki bersama klub-klub top lainnya.
Dilaporkan oleh Caught Offside, Chelsea berebut bintang milik Olympique Lyon itu bersama Newcastle United, Juventus, dan AC Milan.
Disebutkan bahwa saat ini Lyon telah mematok harga untuk Rayan Cherki. Harga yang dimaksud sekitar 25 juta euro yang bisa dilayangkan mulai Januari 2024 nanti.
Harga murah dipatok oleh klub Prancis itu karena kondisi keuangan klub yang tengah labil akibat krisis finansial di bawah kepemilikan John Textor.
-Lalu pemain berusia 20 tahun itu belakangan berkonflik dengan pelatih baru Lyon, yakni Fabio Grosso yang menyebutnya sebagai pemain egois.
Sederet masalah ini mengantarkan Cherki ke pintu keluar dari Lyon yang membuat Chelsea pun tertarik untuk meminangnya.
-Chelsea sendiri sudah tertarik meminangnya sejak musim panas 2023 lalu. Tapi ketertarikan ini tak berlanjut dan dibarengi keputusan The Blues merekrut Cole Palmer.
Meski telah memiliki Cole Palmer, Chelsea tetap menaruh minat terhadap Cherki yang dilabeli harga murah. Hanya saja, The Blues harus siap bersaing dengan klub-klub besar lainnya.
Newcastle dikabarkan juga tertarik dan siap melayangkan tawaran, belum lagi dengan Juventus dan AC Milan yang kabarnya akan melakukan pergerakan ke agen sang pemain.
Selain kabar soal Cherki, Chelsea juga diterpa kabar adanya tawaran yang datang dari Real Madrid untuk bintang andalannya selaku kapten tim, Reece James.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom