INDOSPORT.COM – Gemilang di Timnas Italia U-19, deputi Theo Hernandez, Davide Bartesaghi, akankah bikin goyah klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, untuk urung cari fullback?
Sebagaimana diketahui, Davide Bartesaghi yang lahir pada 29 Desember 2005 itu memang menjadi salah satu pemain paling berbakat di akademi AC Milan.
Bakat luar biasa itu membuat AC Milan memberikan kesempatan pada Davide Bartesaghi untuk terus mendaki tahapan timnya.
Pada Juli 2021 silam, Davide Bartesaghi dimasukkan dalam tim U-17, dan setahun berselang menuju tingkatan primavera AC Milan U-19.
-Nama Davide Bartesaghi terdaftar dalam skuad AC Milan U-19 arahan pelatih junior debutan sekaligus legenda tim, Ignazio Abate, pada musim 2022/2023 lalu.
Kegemilangan pemuda belia Italia itu membuat pelatih tim senior AC Milan, Stefano Pioli, menaruh perhatian lebih pada Davide Bartesaghi untuk ikut memperkuat skuadnya.
-Alhasil di usianya yang masih 17 tahun, tahun ini di Liga Italia 2023/2024, Davide Bartesaghi benar-benar diberikan kesempatan debut untuk AC Milan senior saat melawan Hellas Verona.
Sejak saat itu, David Bartesaghi masuk pada menit ke-74 menggantikan Alessandro Florenzi, dan di pertandingan berikutnya dia kerap tampil dari bangku cadangan.
Meski sudah debut di AC Milan senior dan kerap digadang jadi penerus Theo Hernandez, tetapi Davide Bartesaghi masih dipandang terlalu ‘hijau’, sehingga raksasa Liga Italia itu dirumorkan akan terus mencari fullback pada bursa transfer terdekat.
Hanya saja mungkinkah AC Milan goyah mencari fullback pada bursa transfer terdekat dan memaksimalkan Davide Bartesaghi yang mengganas bersama Timnas Italia U-19 belum lama ini?
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom