INDOSPORT.COM - Dua pemain belakang Timnas Indonesia yakni Jordi Amat dan Yance Sayuri dilaporkan batal bergabung untuk persiapan lawan Brunei Darussalam pada Pra Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 12 Oktober mendatang. Keduanya mengalami cedera.
Jordi mengalami cedera pada bahunya. Masalah itu didapatnya saat memperkuat Johor Darul Ta'zim (JDT) di Liga Champions Asia kontra klub Thailand, BG Pathum United, pada Selasa (03/10/2023).
Dia hanya mampu selesaikan babak pertama dan kemudian digantikan Feroz Baharudin pada babak kedua.
Asisten pelatih Timnas, Nova Arianto mengonfirmasi jika Jordi Amat tidak bisa membela Timnas lawan Brunei. Bek naturalisasi itu akan digantikan pemain lain.
Sementara itu, Yance Sayuri dilaporkan mengalami cedera saat membela PSM Makassar saat pertandingan melawan Borneo FC dipekan ke-13 Liga 1 2023/2024 pada 25 September 2023 lalu.
Pihak PSM pun sudah melaporkan ke PSSI soal kondisi pemainnya. Yance tidak bisa dipaksakan karena sedang dalam masa perawatan.
“Betul, masih dalam penanganan tim medis PSM Makassar. Kami sudah bersurat ke timnas dan menjelaskan kondisinya,” tutur Media Officer PSM, Sulaiman Karim ke INDOSPORT.
“Cederanya pas pertandingan melawan Borneo FC,” tambahnya.
Untuk pemain pengganti Yakob, Nova Arianto menjelaskan hal itu akan diumumkan pelatih kepala, Shin Tae-yong melalui PSSI. Pemain yang didatangkan juga berposisi sebagai pemain bertahan.
Laga Timnas Indonesia versus Brunei Darussalam akan berlangsung dua kali pada 12 dan 17 Oktober 2023.
Pertemuan pertama digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, dan yang kedua di Hassanal Bolkiah National Stadium, Bandar Seri Begawan.