Timnas Indonesia

Pindah ke Dortmund, Timnas Indonesia U-17 Dijadwalkan Lawan Tim Akademi Klub Bundesliga Jerman

Minggu, 1 Oktober 2023 20:03 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© PSSI
Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17 di Jerman. (Foto: PSSI) Copyright: © PSSI
Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17 di Jerman. (Foto: PSSI)

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-17 melanjutkan pemusatan latihan di Kota Dortmund, Jerman setelah dua minggu berada di Muenchengladbach. Skuad Garuda Asia pindah pada hari ini, Minggu (01/10/23).

Anak asuh Bima Sakti menempuh perjalanan darat menggunakan bus selama dua jam. Mereka tiba dalam kondisi baik dan tanpa kendala apapun.

Bek kiri Timnas U-17, Mohamad Andre Pangestu sangat antusias untuk melahap latihan dan sejumlah uji coba selama tiga minggu ke depan.

"Saya dan teman-teman sangat antusias untuk menjalani pemusatan latihan di Dortmund. Meskipun waktu sangat sikat, kita harus benar-benar memanfaatkan waktu itu untuk berkembang lebih baik lagi,’’ ujar pemain milik Bali United tersebut.

Selama di Dortmund, Timnas U-17 dijadwalkan menjalani beberapa laga uji coba. Salah satunya melawan tim akademi dari klub Bundesliga Jerman yakni Eintracht Frankfurt U-19.

Sebelumnya, Timnas U-17 berlatih di Kota Muenchengladbach. Mereka juga sempat lakukan uji coba melawan TSV Meerbusch U-17 dan hasilnya kalah tipis dengan skor 0-1.

Meski kalah, Bima Sakti cukup puas dengan permainan Timnas U-17. Anak asuhnya disebut berkembang pesat, baik secara individu maupun tim. 

Pelatih 46 tahun itu lantas memberikan pesan agar para pemain Timnas U-17 tidak berkecil hati usai kalah dilaga uji coba. Hasil itu harus jadi cambukan, supaya bisa perbaiki kesalahan yang dilakukan. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Para pemain luar biasa, cara main baik. Meskipun harus adaptasi dulu, secara umum kita punya prospek yang bagus," ujar Bima Sakti. 

Bima Sakti meminta para pemain Timnas U-17 agar tidak down. Kekalahan tersebut adalah proses yang harus dijalani. Iqbal Gwijangge san kawan-kawan harus tetap bergerak maju dan tetap berproses.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom