INDOSPORT.COM – Inter Milan telah mengumumkan daftar pemain yang bakal mereka bawa di ajang Liga Champions 23/24. Dari skuat tersebut, seperti apakah formasi terbaik Nerazzurri?
Pada babak penyisihan grup Liga Champions 2023/2024, Inter Milan tergabung di Grup D bersama dengan Benfica, RB Salzburg, dan Real Sociedad.
Jelang laga pertama penyisihan grup, Inter Milan telah mengumumkan pemain yang akan dibawa dalam ajang Liga Champions musim ini.
Dilansir dari Football Italia, Inter Milan bakal membawa beberapa nama baru yang didatangkan pada bursa transfer musim panas 2023.
-Beberapa nama yang dimaksudkan adalah Yann Sommer, Benjamin Pavard, Davide Frattesi, Marcus Thuram, dan Davy Klaassen.
Kendati demikian, Inter Milan bakal mencoret salah satu gelandang dari kompetisi Liga Champions 2023/2024, Stefano Sensi.
-Meski gemilang selama pramusim, namun Stefano Sensi diyakini tidak mampu bersaing dengan dua gelandang anyar Inter Milan, yakni Davide Frattesi dan Davy Klaassen.
Di sisi lain, Il Nerazzurri, julukan Inter Milan, bakal membawa tiga nama pemain yang telah berumur pada Liga Champions 2023/2024 yakni Francesco Acerbi, Alexis Sanchez, dan Marko Arnautovic.
Francesco Acerbi adalah pemain yang akhirnya dipermanenkan oleh Inter Milan dari Lazio. Sedangkan, Alexis Sanchez didatangkan kembali usai membela Marseille selama 1 tahun.
Sementara itu, Marko Arnautovic merupakan pemain yang diharapkan oleh Simone Inzaghi menjadi pelapis, atau jadi duet Marcus Thuram.
Lantas dengan komposisi pemain tersebut, seperti apakah formasi terbaik yang bakal diterapkan Inter Milan selama penyisihan grup Liga Champions nanti? Untuk mengetahuinya, berikut INDOSPORT mengulas:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom