Liga Italia

Inter Milan Ternyata Korbankan Putra Legenda Sepak Bola demi Emil Audero

Rabu, 9 Agustus 2023 14:35 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Giuseppe Bellini/Getty Images
Raksasa Liga Italia, Inter Milan, ternyata mengorbankan putra legenda demi mendatangkan Emil Audero di bursa transfer musim panas 2023 ini. Foto: Giuseppe Bellini/Getty Images. Copyright: © Giuseppe Bellini/Getty Images
Raksasa Liga Italia, Inter Milan, ternyata mengorbankan putra legenda demi mendatangkan Emil Audero di bursa transfer musim panas 2023 ini. Foto: Giuseppe Bellini/Getty Images.

INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Italia, Inter Milan, ternyata mengorbankan putra legenda demi mendatangkan Emil Audero di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Inter Milan disebut berhasil mendatangkan k  iper keturunan Indonesia, Emil Audero, di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Emil Audero sendiri dikabarkan menjadi salah satu target yang coba didatangkan Inter Milan di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Namun demikian, Inter Milan justru lebih dulu mendatangkan Yann Sommer dari Bayern Munchen.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sommer menjadi pengganti sepadan untuk Andre Onana yang kini menjadi milik Manchester United usai klub ini membayar senilai 51 juta euro.

Dana tersebut pun menjadi salah satu cara Inter Milan mendatangkan pemain baru untuk mengisi posisi yang kosong.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hanya saja, selepas mendatangkan Yann Sommer, Inter Milan kemudian berusaha mendatangkan Emil Audero sebagai pelapis.

Dilansir dari Football Italia, Inter Milan kemudian menyodorkan satu pemain untuk memuluskan negosiasi dengan Sampdoria untuk mendatangkan Emil Audero.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pemain tersebut adalah Filip Stankovic, kiper yang sebenarnya diturunkan Inter Milan dalam beberapa laga uji coba.

Filip Stankovic merupakan putra dari eks pemain Inter Milan, Dejan Stankovic, yang juga merupakan mantan pelatih Sampdoria.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom