INDOSPORT.COM - Stefano Pioli menyiapkan tiga formasi yang membuat Samuel Chukwueze dan Noah Okafor makin berbahaya di lini depan klub Liga Italia (Serie A), AC Milan.
Stefano Pioli selama ini menggunakan skema 4-2-3-1 sebagai andalannya dengan kadang-kadang menurunkan formasi 4-3-3 di laga tertentu.
Namun, musim depan sang pelatih dikabarkan ingin mencoba untuk lebih fokus ke 4-3-3. Apalagi, dengan kehadiran beberapa pemain baru bertipe penyerang.
Selain 4-3-3 dan 4-2-3-1, mantan pelatih Inter Milan itu juga ingin mencoba formasi ala Carlo Ancelotti, yakni 4-3-1-2. Namun, 4-3-3 tetap jadi opsi utama.
-Melansir dari Sempre Milan, apa pun formasi yang akan digunakan Pioli, dua rekrutan anyar AC Milan yakni Samuel Chukwueze dan Noah Okafor akan makin tajam.
Dalam skema 4-2-3-1, Pioli akan menurunkan Chukwueze di sayap kanan, Christian Pulisic sebagai gelandang serang, dan Rafael Leao di sayap kiri.
-Ia akan menggunakan Olivier Giroud sebagai ujung tombak. Noah Okafor sendiri mungkin tidak akan diturunkan sebagai starter dalam skema tersebut.
Untuk 4-3-3, Stefano Pioli Chukwueze akan ditempatkan di winger kanan, Giroud sebagai striker, dan Leao di sayap kiri skuad Milan.
Namun kalau Pioli menggunakan 4-3-1-2, maka ia akan menempatkan Pulisic di posisi gelandang serang. Di lini depan, Giroud akan ditandemkan dengan Noah Okafor.
Apa pun formasi yang akan dipilihnya, Chukwueze dan Okafor akan tetap punya kesempatan menjadi starter. Namun berdasarkan rumor selama ini, 4-3-3 akan menjadi pilihan utama Pioli untuk musim depan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom