Inter Milan Kena Getah Penjualan Rasmus Hojlund ke Manchester United

Seperti diketahui, Atalanta baru saja mendapatkan nilai sebesar 85 juta euro, atau setara dengan Rp1,4 triliun, dari penjualan Rasmus Hojlund ke Manchester United.
Nilai tersebut rencananya bakal dialokasikan untuk mendatangkan Gianluca Scamacca dari West Ham di bursa transfer kali ini.
Keadaan itu tidak terlepas dari penampilan yang ditunjukkan oleh oleh Gianluca Scamacca bersama West Ham.
Tercatat, Gianluca Scamacca mampu membukukan torehan 8 gol dari 27 laga yang dilakoni dengan West Ham di semua ajang 2023/2024.
-Catatan itu membuktikan bahwa Scamacca cukup produktif dalam mencetak gol, mengingat dia tidak jarang turun dari bangku cadangan.
Sementara itu, Inter Milan sempat menaikkan tawaran kepada West Ham untuk menebus Gianluca Scamacca dengan mahar 28 juta euro, atau setara Rp468 miliar.
-Jumlah tersebut terdiri dari dua rincian, yakni biaya transfer senilai 24 juta euro (setara Rp401 miliar), dan bonus sebesar 4 juta euro (Rp66,8 miliar).
Meskipun Atalanta berpeluang untuk mengamankan Gianluca Scamacca usai mendapatkan dana yang besar.
Namun, Gianluca Scamacca kabarnya lebih memilih untuk berlabuh ke Inter Milan, walaupun sejatinya ada tawaran dari Atalanta.
Hal tersebut dikarenakan Gianluca Scamacca ingin berada di bawah tangan dingin pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi.