Liga Inggris

Hasil Pramusim Chelsea vs Brighton & Hove Albion: The Blues Nyaris Bikin Malu

Minggu, 23 Juli 2023 08:17 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© Justin Setterfield/Getty Images
Berikut tersaji hasil pertandingan pramusim antara dua klub Liga Inggris (Premier League), yakni Chelsea vs Brighton & Hove Albion. Copyright: © Justin Setterfield/Getty Images
Berikut tersaji hasil pertandingan pramusim antara dua klub Liga Inggris (Premier League), yakni Chelsea vs Brighton & Hove Albion.

INDOSPORT.COM - Berikut tersaji hasil pertandingan pramusim antara dua klub Liga Inggris (Premier League), yakni Chelsea vs Brighton & Hove Albion.

Chelsea menjalani pertandingan pramusim kedua mereka jelang dimulainya Premier League 2023/24. The Blues berlaga di Lincoln Financial Field, Amerika Serikat, untuk melawan Brighton.

Di pertandingan yang dilaksanakan pada Minggu (23/07/23) tersebut, Brighton malah sukses mencuri poin terlebih dahulu lewat gol Danny Welbeck di menit 13'.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Meski demikian, Chelsea berhasil menyamakan kedudukan lewat gol balasan dari Christopher Nkunku pada menit ke-19. Kedudukan 1-1 sampai babak pertama habis.

Di babak dua, Chelsea dan Brighton sama-sama melakukan banyak pergantian pemain. Namun, skor masih belum berubah.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Si Biru akhirnya kembali unggul pada menit ke-65 melalui gol Mykhailo Mudryk yang masuk menggantikan Ian Maatsen. Skor menjadi 2-1.

Setelah itu, mereka menambah keunggulan di menit 72' lewat gol dari Gallagher dan di menit 77' dari Nicolas Jackson. Skor 4-1 untuk asuhan Pochettino.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hanya saja, Brighton secara mengejutkan berhasil mencuri dua gol lagi di menit 79' lewat tendangan penalti Joao Pedro dan di menit 89' melalui Deniz Undav. Skor pun berakhir ketat 4-3 untuk kemenangan Chelsea.

Susunan Pemain

Chelsea (4-2-3-1)

K. Arrizabalaga; B. Chilwell, L. Colwill, T. Silva, M. Gusto; C. Gallagher, Andrey Santos; I. Maatsen, C. Chukwuemeka, R. Sterling; C. Nkunku

Pelatih: Mauricio Pochettino

Brighton (4-2-3-1)

J. Steele; P. Gross, A. Webster, Van Hecke, J. Hinshelwood; B. Gilmour, M. Dahoud; K. Mitoma, A. Lallana, S. March; D. Welbeck

Pelatih: Roberto De Zerbi

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom