In-depth

Profil Mauro Zijlstra, Calon Striker Timnas Indonesia Perebut Perhatian Shin Tae-yong

Rabu, 12 Juli 2023 17:38 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© Wikipedia/INDOSPORT
Mauro Zijlstra jadi pemain keturunan terbaru yang dirumorkan akan menjadi naturalisasi untuk timnas Indonesia. Copyright: © Wikipedia/INDOSPORT
Mauro Zijlstra jadi pemain keturunan terbaru yang dirumorkan akan menjadi naturalisasi untuk timnas Indonesia.

INDOSPORT.COM - Mauro Zijlstra jadi pemain keturunan terbaru yang dirumorkan akan menjadi naturalisasi untuk timnas Indonesia.

Minimnya pilihan untuk posisi pemain depan di Tim Garuda jadi salah satu alasan kenapa sang wonderkid 19 tahun asal Belanda dikaitkan dengan skuad asuhan Shin Tae-yong.

Rafael Struick sudah dinaturalisasi namun terlalu bergantung padanya seorang tentu bukanlah langkah bijak.

Ia baru berusia 20 tahun dan meski sudah menunjukkan penampilan menjanjikan dari dua pertandingan di FIFA Matchday Juni 2023 lalu, Struick masih terlalu muda.

Lagipula penggawa ADO Den Haag tersebut bukanlah seorang striker murni mengingat posisi terbaiknya adalah penyerang sayap kiri.

Itulah kenapa sosok Zijlstra dibutuhkan untuk dipanggil ke timnas Indonesia dan berikut ini adalah profilnya.

Mauro Zijlstra lahir di Belanda pada 9 November 2004 dari ibu asal Belanda dan ayah berdarah Indonesia.

Melansir info dari Footballtalentnesia, ayah Zijlstra punya akar dari Bandung, Jawa Barat, dari pihak ibu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Seperti anak Belanda kebanyakan, Zijlstra bercita-cita menjadi pemain sepakbola profesional dan sejak usia belia tekun belajar di akademi-akademi kesebelasan negeri tulip.

Ia mengawali kariernya di dunia sepak bola dengan bergabung bersama AZ Alkmaar. Pada 2019, Zijlstra hijrah ke akademi AFC 018 Amsterdam.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom