INDOSPORT.COM – Kejutan transfer terjadi pada awal pekan ini, di mana klub Arab Saudi Al-Hilal sukses dapatkan tanda tangan bintang Liga Italia, Sergej Milinkovic-Savic.
Melansir dari keterangan Fabrizio Romano, disebutkan bahwa Sergej Milinkovic-Savic telah menyepakati tawaran kontrak dari Al-Hilal pada musim panas ini.
Lebih lanjut dijelaskan, bahwa gelandang Serbia tersebut akan mendapat gaji mencapai 20 juta euro per musim selama masa kontraknya.
Meksi masih menyisakan satu musim lagi bersama Lazio, namun pihak Biancocelesti tak mau menahan Sergej Milinkovic-Savic lebih lama dan berpotensi kehilangan sang pemain secara gratis.
-Lazio sendiri menyepakati tawaran Al-Hilal yang berani membayar klausul rilis sang pemain sebesar 40 juta euro.
Bersama Al Hilal, nantinya Sergej Milinkovic-Savic akan dikontrak selama tiga musim dan membantu Al-Zaeem bersaing di Liga Champions Asia musim depan.
-Selama bursa transfer musim panas 23/24, Al Hilal memang sukses membuat kejutan dengan mendatangkan sejumlah pemain tenar Eropa.
Sebelum Sergej Milinkovic-Savic, klub yang bermarkas di Prince Faisal bin Fahd Stadium itu juga sudah menggaet Ruben Neves dan Kalidou Koulibaly.
Sedangkan di musim sebelumnya, Al Hilal juga sudah diperkuat eks pemain Eropa seperti Matheus Pereira serta mantan mesin gol Manchester United, Odion Ighalo.
Dengan merapat ke Al Hilal, maka berakhir sudah drama saga transfer Sergej Milinkovic-Savic yang terus terjadi sejak beberapa musim terakhir.